MotoGP: KTM Kembali Uji Coba RC16 di Sirkuit Valencia Bersama Mika Kallio

Diposting pada

image

Motomazine.com – salam safety riding bro sis.. Kembali berita datang dari calon tim MotoGP yang akan mulai nimbrung bersama tim-tim besar MotoGP lainnya tahun 2017 nanti. Yup, siapa lagi kalau bukan KTM. Tim yang bermarkas di Austria ini rupanya sedang getol menggarap motor prototype mereka, KTM RC16. Bahkan pekan kemarin mereka telah menggelar tes di sirkuit Valencia bersama Mika Kallio.
Seperti yang kita tahu, sirkuit Austria masuk ke kalender MotoGP mulai tahun 2016 nanti. Jadi tim berlambang banteng beradu ini seakan tak ingin kehilangan momen untuk ikut meramaikan jalannya balap MotoGP. ECU seragam dan beberapa batasan serta kelonggaran Dorna lah yang disinyalir membuat KTM Pede untuk terjun ke balap kelas raja tersebut.

image

Baru sebulan lalu tim KTM sebenarnya telah melakukan tes privat di sirkuit Red Bull Ring, Spielberg Austria. Tes ini dilakukan bersama Alex Hoffman yang sekaligus menandai debut perdana motor KTM RC16 di sirkuit. Saat itu mereka (KTM) hanya masih mempelajari bagaimana perilaku motor dan bagaimana semua parts bekerja dengan sebagaimana mestinya.


Nah baru di Valencia kali ini KTM lebih serius lagi menggali informasi yang lebih dalam. Mike Leitner selaku pemimpin pengembangan balap KTM MotoGP mengungkapkan kegembiraannya. Warga Austria yang pernah menjadi kepala kru mekanik Dani Pedrosa semenjak debut pertamanya di kelas 250cc hingga akhirnya resign tahun 2014 kemarin menyatakan jika RC16 mempunyai potensi bagus.

Kami sangat senang dengan pengetesan hari ini. Dibanding empat minggu lalu di Spielberg motor kami jauh memiliki grip yang lebih bagus. Kami sangat senang dengan kinerja Mika (Kallio) dan Hoffman. Mereka sungguh sangat profesional. Kami akan terus meningkatkan kinerja sepeda motor ini (RC16) untuk menunjang performa para pebalap kami.

Tutur Leitner.
KTM sendiri sebenarnya bukanlah pemain baru di kelas MotoGP. Di kelas 125cc dan 250cc lalu, bahkan di kelas Moto3 saat ini mereka termasuk tim yang bagus.
Akan sangat menarik tentunya masbro melihat dan menyimak bagaimana pergerakan dan progress tim satu ini.

image

Terlihat dari tes-tes dengan ban Michelin dan ECU united Magneti Marelli pun, tim-tim besar MotoGP sepertinya sudah semakin menurun kecepatannya. Jelas ini menjadi peluang bagi tim-tim underdog dan tim baru untuk ikut bersaing. Semoga tahun 2017 nanti Kawasaki pun jadi kembali ikut bergabung meramaikan MotoGP.

image

So.. Semua pebalap dan tim MotoGP harus siap bersaing lebih ketat tahun depan. Semua tim semakin kompetitif. Termasuk tidak menutup kemungkinan tim KTM bersama RC16 nya yang telah mendapat hasil positif dari tes pribadinya di Valencia bersama Mika Kallio pekan kemarin… (MMz/red)
Related Posts:

Gambar Gravatar
Penulis adalah penghobi dunia otomotif yang mencoba berbagi info kepada pemirsa semua tentang berita terbaru seputar sepeda motor, mobil, balap dan MotoGP. Terima kasih sudah berkunjung ke blog sederhana ini dan semoga bermanfaat.

3 komentar

Silahkan sampaikan uneg-uneg pemirsa di sini