MotoGP: FIM Konfirmasi Hukuman Penalti 4 dan 7 Poin dihilangkan…!!!

Diposting pada

image

Motomazine.com – salam safety riding bro sis… Sistem lama yang pada musim lalu berhasil membuat Valentino Rossi terjerembab dan harus kehilangan kesempatan besar merengkuh gelar juara dunia ke sepuluh akhirnya dikaji ulang.. Dan hasilnya, FIM mengkonfirmasikan jika hukuman penalty atas 4 poin dan 7 poin yang sebelumnya berlaku mulai musim ini resmi dihapus.

Seperti yang masih segar dalam ingatan kita di musim lalu dimana prahara penalti yang mendera Valentino Rossi. Semua berawal ketika race Sepang dimana Valentino Rossi dan Marc Marquez terlibat clash yang mengharuskan Rossi diganjar tiga poin penalti. Dan parahnya setelah diakumulasi dengan 1 poin yang dia peroleh saat sesi kualifikasi Misano (protes Lorenzo yang menganggap Rossi menghalangi jalurnya) membuat Vale harus mengantongi empat poin penalti. Dan hasilnya? Pebalap asal Italia harus rela start dari posisi terakhir di race Valencia. Dan inilah penyebab Vale harus merelakan gelar juara dunia ke sepuluhnya ke Jorge Lorenzo.
image

Untuk musim ini, sistem penalti ini diperlunak. Dan pebalap akan dipenalti setelah mengumpulkan 10 poin. Sekali pebalap memperoleh akumulasi sepuluh poin, maka ia akan didiskualifikasi pada balapan selanjutnya…
Sistem berlakunya hukuman kali ini juga diperlunak. Jika musim lalu poin penalty berlaku untuk dua musim dan akan terus diakumulasikan, maka untuk tahun ini penalti tersebut hanya berlaku untuk 365 hari saja. Akan tetapi, ketika pebalap sudah menjalani hukuman (diskualifikasi) maka poin tersebut seketika bakal dihapus.
“The interim penalties previously triggered after accumulating four or seven points, no longer apply”, ungkap salah satu petinggi FIM seperti dilansir Motorsport.
Dari pernyataan itu jelaslah sudah jika FIM benar-benar telah menghapus sistem 4 dan 7 poin penalti yang sebelumnya pernah diberlakukan di ajang MotoGP.
Lantas seperti apa sih sistem hukuman penalti 4 poin dan 7 poin itu?
Berikut penjabarannya jika bro dan sis sedikit lupa
4 poin: pebalap harus start dari posisi paling belakang
7 poin: pebalap harus start dari pitlane
10 poin: pebalap harus didiskualifikasi di race selanjutnya.
image

Nah.. Bagaimana masbro? Sudah gamblang kan perkara hukuman poin penalti untuk musim ini..??? Namun bukan karena hukuman poin penalti dicabut lantas pebalap dengan sesuka hati melakukan pelanggaran.. Karena bagaimanapun jerat sanksi 10 poin masih menunggu.. Dan hukumannya adalah dilarang ikut membalap pada balapan selanjutnya, yang artinya harus kehilangan 25 poin.. (MMz)
Related Posts:


========================
Bro dan sis punya berita dan informasi seputar otomotif dan kehidupan? Share saja bareng Motomazine di:
email: motomazineblog@gmail.com
• facebook: motomazine.com
• twitter: @aguztino86
• BB: 524dbd4e
• IG: motomazineblog
• WA: 085233819298
Gambar Gravatar
Penulis adalah penghobi dunia otomotif yang mencoba berbagi info kepada pemirsa semua tentang berita terbaru seputar sepeda motor, mobil, balap dan MotoGP. Terima kasih sudah berkunjung ke blog sederhana ini dan semoga bermanfaat.

28 komentar

  1. rossi punya andil

    cahbrogo.net/2016/03/02/pos-polisi-kerten-rubuh-ditabrak-truk/

Silahkan sampaikan uneg-uneg pemirsa di sini