Scooter Maxi Yamaha B74 Kembali Terjepret. Kapan Rilis…?

Diposting pada

image
Spyshot Yamaha B74 (NMax 250)

Motomazine.com – Salam safety riding bro sis.. Setelah sekian lama begitu anteng dan seakan menikmati geliat kompetitor menggerogoti empuknya kue pasar permotoran tanah air, pelan namun pasti rupanya Yamaha kembali melakukan test unit motor terbarunya. Sebuah scooter maxi yang diberi kode B74 dan nantinya bakal mengusung mesin 250cc.

Kabar mengenai niat Yamaha untuk bermain motoratic di kelas seperempat liter ini sejatinya telah cukup lama terendus media. Bahkan pada Januari lalu status si B74 ini sudah masuk tahap N10. Artinya uji trial komponen sudah memasuki tahap serius untuk selanjutnya berkembang ke mass production nantinya.
Mengenai desain, Yamaha sedikit melakukan revisi di bagian knalpot. Jika Yamaha XMax versi luar negeri memiliki bentuk silincer bulat, maka untuk Yamaha B74 versi dalam negeri ini dilakukan sedikit revisi sehingga bentuknya menjadi oval. Sebuah langkah jitu memang, sebab menurut MMz pribadi, trend bentuk knalpot sepeda motor semakin ke sini memang menunjukkan model oval yang lebih banyak digemari. Namun sejatinya kalau Yamaha mau membentuknya dengan model hexagon mungkin akan jauh lebih menarik lagi, menyesuaikan dengan lekukan desain tubuh si B74 yang memang cenderung menyudut, lebar dan agresif.
Mengenai peluncuran, hingga saat ini memang belum didapati keterangan pasti kapan si bongsor ini akan dirilis. Namun banyak berita menyebutkan jikalau si B74 akan rilis paling tidak pada awal semester tahun depan. Berbarengan dengan rentetan lahirnya B65, BK6 dan juga BK8.
Untuk harga kabarnya Yamaha bakal membanderol Yamaha NMax 250 (sebut saja begitu) ini dengan harga yang cukup kompetitif. Bisikan awal menyebutkan rentang harganya bakal berada di angka 40-50 jutaan. Estimasi sih 48 jutaan pas kali ya.. Buat ngegebukin para kompetitor (ketawa jahat mode on :mrgreen: )
So.. Bagi anda yang saat ini sedang menggauli NMax 150 dan ingin naik kasta, momen tahun depan tentu menjadi saat pas bagi anda untuk beranjak ke jenjang yang lebih tinggi.. Terlebih, saat anda meminang si B74 ini nantinya pasca peluncuran, dijamin wes… Anda bakal terlihat sangat eksklusif.. Sebab dipastikan scooter matic anda ini belum punya tandingan dari kompetitor terdekat, yang saat ini sedang berkonsentrasi mengurusi kelas 150cc. Tapi kalau petinggi kompetitor baca tulisan ini, lantas berubah pikiran dan ikut-ikutan nelurin scooter maxi 250cc yo… Piye meneh… Yang sabar ya bos… 😆 (MMz)
==============
Punya pertanyaan atau ingin berbagi informasi? Kirim saja ke:
• motomazineblog@gmail.com
Gambar Gravatar
Penulis adalah penghobi dunia otomotif yang mencoba berbagi info kepada pemirsa semua tentang berita terbaru seputar sepeda motor, mobil, balap dan MotoGP. Terima kasih sudah berkunjung ke blog sederhana ini dan semoga bermanfaat.

Silahkan sampaikan uneg-uneg pemirsa di sini