Yamaha R125 MY 2019 Rilis di Eropa. Tapi, Ah Sudahlah…

Diposting pada

Motomazine.com – Masbro, sampek bingung mau ngomong apa. Yap, Yamaha Eropa secara resmi telah merilis jagoan terbarunya di kelas sport entry level, All New R125 MY 2019. Namun yang sedikit mengganjal menurut mmz adalah desain yang dipakai. Iyes, kali ini mereka (Yamaha) secara mentah-mentah nyomot desain Yamaha R15 V3 Indonesia. Sangat disayangkan, sebab aura kasih, eh sangar yang selama ini diusung R125 seperti hilang begitu saja.

Apakah desain Yamaha R15 V3 buruk? Aslinya sih sama sekali tidak masbro. R15 V3 bisa dibilang merupakan motor sport Yamaha dengan garis desain R series terkecil. Longok saja lekukan desain dari depan serta yang paling mencolok adalah casing area jok belakangnya yang bolong. Wes jan R1 dan R6 banget pokoknya.

Yang kemudian menjadi permasalahan menurut mmz adalah kenapa Yamaha Eropa begitu saja meninggalkan desain R125 yang everlasting itu? Desain yang sejatinya mampu menyedot animo para biker, termasuk modifikator-modifikator Vixion/R15 yang tak segan-segan mendandani tunggangannta bak R125 Eropa. Artinya apa? Desain yang sudah dibangun sejak 2007 dan mendapat refreshment headlamp pada 2014 ini memang sangat diterima banyak pihak.

Last, Yamaha R125 MY 2019 dengan VVA ini kabarnya bakal muntahkan power hingga 14,7 PS. Mayan lah untuk ukuran motor 125 cc. Yang sedikit menjadi ganjalan lagi adalah bobot motor yang tembus 142 kg yang tentu sangat berpengaruh terhadap Power to Weight Ratio si R125 MY 2019 sendiri. Semoga berguna… (mmz)

Yamaha R125 MY 2019

Bandingkan dengan old Yamaha R125


Lebih dekat dengan motomazine di:

  • e-mail: motomazineblog@gmail.com
  • FB fanspage: motomazine.com
  • IG: @motomazineblog
  • Twitter: motomazine
  • Youtube Channel: motomazine
Gambar Gravatar
Penulis adalah penghobi dunia otomotif yang mencoba berbagi info kepada pemirsa semua tentang berita terbaru seputar sepeda motor, mobil, balap dan MotoGP. Terima kasih sudah berkunjung ke blog sederhana ini dan semoga bermanfaat.

1 komentar

Silahkan sampaikan uneg-uneg pemirsa di sini