Motomazine.com – Salam safety riding bro sis… Yamaha dalam hal ini PT. Surya Timur Sakti Jatim (STSJ) yang menangani penjualan motor Yamaha area Jawa Timur, Kalimantan dan Nusa Tenggara baru saja merilis program promo menarik khusus untuk dua motor terbaru Yamaha yang dirilis belum lama ini.
Adalah Yamaha All New Vixion dan New X-Ride 125 yang bisa anda dapatkan hanya dengan membayarkan DP sekaligus menjadi cicilan pertama. Untuk All New Vixion anda cukup membayarkan DP dengan besaran yang sama dengan jumlah angsuran yakni sebesar Rp 1,1 juta.
- Berjuluk GTA, Night Riding Yamaha AEROX Getarkan Jakarta
- Kece Pol! Modifikasi Yamaha Gear Ultima 125 Dana Pelajar
- 6 Pebalap Yamaha Racing Indonesia Siap Tempur di Ajang Balap Internasional Musim 2025
- Promo Special Raya Ramadhan Bareng Yamaha
- Sudah dibuka Order Online Yamaha Gear Ultima 125 di Blibli, Gaskeun!
- Dijual Mulai Rp 19 Jutaan, Berikut Warna dan Spesifikasi Lengkap Yamaha Gear Ultima 125
- Pertahankan Fitur Simple Berfaedah, Yamaha Gear Ultima 125 Pantas Jadi Skutik Serbaguna
- Yamaha Gear Ultima 125 Hybrid Motor Kuat, Hebat, No Debat
- Sore ini Yamaha Rilis Motor Hybrid Baru, Cluenya Anak Kecil
- Kece! Mr Fulus Bagi-Bagi iPhone Di Pahlawan Street Center Kota Madiun
Yamaha All New Vixion merupakan generasi terbaru keluarga Vixion yang sudah menancapkan namanya di belantika persepeda motoran sebagai raja sport 150cc tanah air. Dibekali dengan mesin 150cc SOHC liquid cooled dengan 6 percepatan, Yamaha All New Vixion akan menjadi mitra anda berkomuter di jalanan. Teknologi assist and slippery clutch yang disematkan pun menambah kemudahan dalam mengoperasikan tuas kopling. Dimana tarikan tuas kopling jadi lebih enteng dan gejala back torque saat downshifting mampu diminimalisir.

Sementara untuk New Yamaha X-Ride 125 Yamaha memberikan program DP sebesar Rp 1 juta dengan angsuran sebesar Rp 750 ribu. All New X-RIDE 125 merupakan versi facelift dari X-RIDE 110 yang telah terlebih dahulu mengaspal di Indonesia. Dibekali mesin berkubikasi 125cc dengan teknologi blue core All New Yamaha X-RIDE 125 ini diklaim lebih irit konsumsi BBM dibanding si pendahulunya. Dibekali suspensi baru yang lebih empuk serta ban belakang lebar akan memberikan handling yang lebih jempolan tatkala anda membawa si New X-RIDE 125 ini baik di jalanan aspal maupun untuk mengakomodir hobi anda berpetualang di medan off road.

So.. Segera saja sambangi dealer Yamaha terdekat di kota anda untuk mendapatkan promo menarik ini… Semoga berguna… (MMz)
Lebih dekat dengan Motomazine di:
- e-mail: motomazineblog@gmail.com
- facebook: motomazine.com
- twitter: motomazine
- IG: @motomazineblog
- Youtube channel: Motomazine
- WA: 085233819298
- BB: 524dbd4e
rego mongstore piro cak?
All New Vixion OTR Ponorogo Rp 26,6 jt kang..
Alhasil promo pun bertebaran..hehe