Motomazine.com – Salam safety riding masbro.. Event Blue Core Yamaha Motor Show atau yang dikenal dengan BYMS 2018 sambangi kota Ponorogo guna lebih mendekatkan diri pada konsumen loyalis Yamaha di kota Reyog. Digelar selama dua hari berturut-turut, (14-15/4/2018), event resmi besutan YIMM ini sukses menyedot animo masyarakat kota Ponorogo.
DDS Yamaha Mandiri yang bertindak sebagai pelaksana kegiatan event BYMS 2018 ini memang menghadirkan berbagai acara menarik yang bisa dinikmati konsumen dan keluarga. Hadir di antaranya adalah berbagai lomba seperti Zumba, lomba mewarnai, test ride dan banyak lagi lomba yang lainnya yang tentu saja memberikan banyak hadiah menarik.
Baca juga:
- Satu Dekade NMAX di Indonesia, Pelopor Inovasi yang Sukses Ciptakan Trend Setter di Pasar Sepeda Motor Nasional
- Yamaha NMAX NEO, Pilihan Baru Pengendara Cerdas
- Kemungkinan yang Terjadi di WSBK jika Toprak Pergi
- Anak Skena Makin Ngegaya, Yamaha Fazzio Tren Favoritnya
- Tampil Stylish dengan Sentuhan Modern dari Yamaha Grand Filano
- Masa Depan Toprak Masih Misteri, MotoGP, WSBK, Yamaha, Honda atau BMW
- Jangan Anggap Sama, Berikut Pembeda New vs Old R25
- Ditengarai Video ini Yamaha V4 Sedang Jalani Tes di Valencia
- Proyek Ambisius, Pekan ini Yamaha Tes Mesin V4
- Tak Cuma Notice Malfungsi, berikut Keunggulan Y-Connect pada si MAXi
Selain banyaknya acara lomba dengan berbagai macam hadiah, satu lagi rangkaian acara yang paling banyak menyedot minat masyarakat adalah layanan servis gratis. Hingga siang tadi saja tercatat sudah 170 an motor yang nimbrung pengen diservis gratis.

Dalam BYMS 2018 Kota Ponorogo ini, DDS Yamaha juga memberikan tantangan menarik berupa lomba irit mengendarai Yamaha Mio S. Peraturannya simple. Dalam satu kali run, 5 orang peserta dipersilahkan mengendarai Yamaha Mio S dengan jarak tertentu. Dan saat kembali baru dilakukan pengukuran ulang berapa mililiter volume bensin yang berkurang.

Last… Event BYMS 2018 masih akan terus berlangsung hingga jam 7 malam nanti. Dengan masifnya animo masyarakat kota Ponorogo bisa dikatakan BYMS 2018 kali ini berjalan sukses…! Semoga berguna… (mmz)
Lebih dekat dengan Motomazine di:
- e-mail: motomazineblog@gmail.com
- facebook: motomazine.com
- twitter: motomazine
- IG: @motomazineblog
- Youtube channel: Motomazine
- WA: 085233819298
- BB: D8DCFC9A