Motomazine.com – Yamaha dalam hal ini PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) kembali segarkan tampilan naked bike andalan mereka di kelas 250cc, si MT-25. Motor yang belum lama ini mendapat facelift berupa lampu utama, bodi depan dan sein ini tampil lebih Yamaha banget dengan mengetengahkan warna Metallic Blue (Yamaha) dan Metallic Dark Grey dengan balutan velg orange menyala.
Ya, sebuah usaha yang ingin Yamaha terus lakukan di balik gempuran produk-produk fresh bergenre matic, yang sepertinya justru makin mendominasi. Bisa sampean lihat sendiri betapa malah XMAX yang lumayan laris untuk motor kelas 250cc. Adapun pembelli naked sport itu bisa dihitung jari terselip di antara penggila sport fairing.
Yamaha MT-25 model 2021 sendiri masih pertahankan mesin 2 silinder sejajar dengan power maksimal 36 PS@12000 rpm serta torsi puncak sentuh 23,6 Nm@10000 rpm. Mesin ini Yamaha anggap masih cukup lah mengimbangi hasrat sampean untuk stop and go di perkotaan, dan memang bener. Enak banget si MT-25 ini buat selip-selip meski punya bodi yang lumayan gede.
Seperti saudara dekatnya, R25, Yamaha MT-25 juga telah mengusung suspensi depan upside down yang memang nyata mampu tingkatkan kestabilan berkendara. Untuk urusan handling, kuwalat kalau sampean nyacat Yamaha.
Seperti mmz singgung pada artikel di atas, Yamaha MT-25 terbru model 2021 hadir dengan pilihan warna Metallic Blue yang Yamaha banget dan Metallic Dark Grey yang lebih berani karena tampilkan kontrasnya warna abu-abu berpadu velg orange menyala. Apik wes. Saya aja kepengen yang warna biru. eh…
Untuk harga, Yamaha MT-25 terbaru ini dibanderol di angka Rp 55.460.000,- OTR Jakarta. Cukup miring sih untuk ukuran motor 250cc dengan piston ganda. Urusannya tinggal balik lagi ke sampean. Mau beli nih motor yang kunyus-kunyus dengan harga segini, atau melirik produk serupa dengan kondisi second. Semoga berguna (mmz).
Artikel terkait:
- Pakai Buntut Model Baru, inilah New Yamaha MT-03. Calon MT-25 Indonesia?
- Mendadak Jadi Sales Yamaha, El Rumi Tawarkan Program “Deal or NEO Deal” Untuk NMAX NEO
- Classy Yamaha Ajak Gen Z & Millenial untuk Tampil Semakin Stylish dan Percaya Diri di IMOS 2024
- Yamaha STSJ Rayakan 50 Tahun dengan Rangkaian CSR Bertema “Bakti bagi Bangsa”
- IMOS 2024: Perkuat Identitas Lifestyle Skutik, Yamaha Pamerkan Warna dan Teknologi Terbaru
- Yamaha Rilis Warna Terbaru Grand Filano di IMOS 2024. Ada Warna Hijaunya!
- Para Owners Dealer Yamaha STSJ Victory Lap Pakai NMAX Turbo di Sirkuit Mandalika, Buka Event Yamaha Sunday Race
- Juara Dunia Aldi Satya Mahendra di WSSP300 bareng Yamaha diapresiasi Menpora Dito Ariotedjo dan Ketua Umum IMI Bambang Soesatyo
- Promo Akhir Bulan di Tokopedia, Diskon Hingga 1,5 Juta dan Hadiah Eksklusif dari Yamaha STSJ
- Doorprize Spesial Yamaha STSJ di Final Bank Jatim Nextgen Student League 2024, Inspirator Generasi Muda