Motomazine.com – Saat ini fotografi mengalami banyak sekali perubahan dari masa ke masa. Dunia fotografi mempunyai makna tersendiri bagi seseorang, ada yang melakukannya karena sebuah hobi dan tidak sedikit pula yang saat ini menjadikan dunia fotografi secara profesional sebagai mata pencaharian. Kemajuan sosial media menjadi salah satu kunci bahwa fotografi sangat dibutuhkan pada masa ini. Melalui fotografi kita juga dapat mengabadikan setiap momen-momen penting sebagai kenangan di masa mendatang, tak hanya itu fotografi juga dapat memberikan kesenangan dan kebahagian dalam diri manusia. Perlu diketahui bahwa ada beberapa kemampuan soft skill yang harus dimiliki dalam dunia fotografi untuk menghasilkan hasil foto yang menarik.
Melihat hal ini, PT. Surya Timur Sakti Jatim (Yamaha STSJ) akan mengupas kemampuan soft skill dunia fotografi melalui fun talkshow edisi Kamis, 14 Juli 2022 bersama dengan professional fotografer yaitu Moch. Rizky. Seperti yang diketahui bahwa dirinya kerap membagikan skill dan tips untuk fotografi melalui akun instagram pribadi miliknya @mochtret.
“Kemajuan teknologi tidak bisa dipungkiri akan terus berkembang, melalui media visualisasi fotografi kita dapat merasakan apa yang dirasakan oleh seseorang melalui sentuhan foto yang ditampilkan. Generasi muda yang cakap akan sosial media juga harus mempunyai kemampuan dalam menyuguhkan visualisasi foto di sosial medianya untuk memberikan hasil yang terbaik. Foto yang indah cerminan kebahagiaan,” Ungkap William Saputra, Manager Promosi Yamaha STSJ.
Tunggu apalagi bersama dengan saksikan beragam tips soft skill dalam dunia fotografi bersama Moch. Rizky karena “Dunia Fotografi adalah Dunia Luar Biasa”
Saksikan lebih lengkapnya dalam instagram live yang akan diadakan pada Kamis, 14 Juli 2022 melalui Zoom Meeting pukul 19.00 WIB. Tentunya akan ada Giveaway senilai Rp 500 ribu untuk 10 orang pemenang yang beruntung. Semoga berguna. (mmz)
Artikel terkait:
- Jika Hijrah ke MotoGP Better Toprak Gabung Yamaha
- Yamaha XMAX Lambang Kemapanan Finansial Bapak-bapak?
- Quartararo Sumringah, Mesin Mio Karbu lebih Powerful!
- Satu Dekade NMAX di Indonesia, Pelopor Inovasi yang Sukses Ciptakan Trend Setter di Pasar Sepeda Motor Nasional
- Yamaha NMAX NEO, Pilihan Baru Pengendara Cerdas
- Kemungkinan yang Terjadi di WSBK jika Toprak Pergi
- Anak Skena Makin Ngegaya, Yamaha Fazzio Tren Favoritnya
- Tampil Stylish dengan Sentuhan Modern dari Yamaha Grand Filano
- Masa Depan Toprak Masih Misteri, MotoGP, WSBK, Yamaha, Honda atau BMW
- Jangan Anggap Sama, Berikut Pembeda New vs Old R25