Motomazine.com – MotoGP dalam hal ini komisi keamanan kembali mengujikan piranti baru untuk keselamatan pembalap. Tak hanya pembalap sekarang tak boleh terlalu ambisius, namun mereka juga akan mendapat warning langsung di telinganya. Yaps, radio. MotoGP kembali mengujikan komunikasi dengan gelombang radio, setelah sebelumnya juga sempat diujicobakan, tiga tahun silam.
Wacana penggunanaan radio ini sebenarnya sudah menyeruak lumayan lama. Seperti biasa, selalu ada pro kontra menyertainya. Ada yang netral, meski ada juga yang menolak.
Dan di tes Jerez kali ini pihak penyelenggara MotoGP mengujikan komunikasi gelombang radio dengan tiga pembalap terpilih, yakni Fabio Quartararo, Aleix Espargaro dan Jonas Folger.
Sejauh ini berdasarkan berita yang dikutip dari motorsport, Aleix Espargaro belum bisa mengatakan apapun terkait radio di MotoGP ini. Yang pasti secara mekanis, alat penerima gelombang terpasang di wearpack pembalap, sementara di helm terpasang speaker, bukan earplug, earphone atau sejenisnya.
So, kita tunggu saja ke depan. Apakah komunikasi model radio ini akan hadir resmi di MotoGP? Dengan komunikasi langsung ini pihak keselamatan lebih mudah dalam memberitahukan kepada pembalap mengenai kondisi lintasan. Misalkan ada crash di sektor berapa, atau seorang pembalap harus melakoni LLP, atau warning-warning lainnya.
Teknologi radio ini sebelumnya sudah Stefan Bradl uji di Misano tahun 2020 silam. Namun hingga saat ini masih belum ada kepastian manfaat dan mudaratnya bagi pembalap. (mmz)
Artikel terkait:
- Marini: “Bukan Posisi yang Kami Inginkan!”
- 2026 jadi The Last Chance Toprak ke MotoGP
- Jika dari Awal Pecco Begini, Saya Yakin Tahun ini Doi Sudah Jurdun
- MotoGP: Martin Menangi Sprint Race, Pecco DNF
- Catalunya jadi Kandidat Kuat Pengganti Race Finale Valencia
- MotoGP: Iannone Kembali, Siapa yang Harus Waspada?
- Komentar mmz di Akun MotoGP dapat berbagai Rujakan Netijen. Heran…
- MPM Honda Jatim tetap Semangat Ngajak Blogger Vlogger Nonton MotoGP Motegi, meski Marini Finish 14
- Ada Honda PCX 160 dan EM1 e: di MotoGP Mandalika
- Meet & Greet Fabio Quartararo di MotoGP Mandalika Promosikan Yamaha NMAX Terbaru