Motomazine.com – Setelah resmi dikenalkan pada awal tahun 2023, melalui warna teranyar yang dimiliki oleh Yamaha XSR 155 siap mendukung kreativitas dan gaya hidup masyarakat masa kini. Hal ini sejalan tagline yang dimiliki yaitu “Born To Free”, dimana Yamaha memiliki konsep desain sport heritage dengan fitur berkendara yang modern, dan performa mesin yang memadai. Motor sport heritage ini hadir dengan empat warna terbaru yaitu Metallic Red Authentic, Light Blue Wanderlust, Metallic Black Elegance, dan Matte Silver Premium.
Kecintaan masyarakat terhadap Yamaha XSR 155 dibuktikan melalui penghargaan berupa Best Sport Retro 150-175cc melalui ajang Otomotif Award 2023. Sejalan dengan hal itu, PT. Surya Timur Sakti Jatim (Yamaha STSJ) selaku main dealer Yamaha area Jawa Timur, Kalselteng, Kaltim dan Nusa Tenggara memberikan kesempatan bagi konsumen setia Yamaha yang ingin melihat langsung warna terbaru Yamaha XSR 155 di dealer resmi Yamaha.
“Karena antusias dan respon masyarakat terhadap produk ini terus berdatangan, maka dari itu kami ingin memberikan kesempatan kepada konsumen yang ingin melihat secara langsung motor ini bisa langsung mendatangi Sentral Yamaha Basuki Rahmat. Kami yakin, pengendara akan tampil lebih fashionable dan stylish dengan warna-warna terbaru dari Yamaha XSR 155,” ungkap Bapak William Saputra, Manager Promosi Yamaha STSJ.
Sebagai motor yang digemari oleh konsumen maupun Komunitas, Yamaha XSR 155 dibekali dengan mesin Fuel Injection berkapasitas 155cc, SOHC, 4 langkah berpendingin cairan yang sudah mengadopsi teknologi Variable Valve Actuation (VVA) yang memberikan torsi merata disetiap perputaran mesin. Didukung oleh suspensi Upside Down yang membantu meningkatkan handling ketika berkendara.
Dilengkapi dengan tangki Drip-Shaped dan jok single seat heritage yang membuat motor semakin terlihat gagah bagi pengendaranya. Teknologi canggih juga telah disematkan melalui Full LCD Digital Speedometer bergaya retro yang dilengkapi dengan multi information display (MID).
Yamaha XSR 155 juga telah dilengkapi dengan Assist & Slipper Clutch dimana Assist berfungsi untuk pengoperasian kopling lebih ringan dan ketika menarik tuas kopling. Sedangkan Slipper Clutch berguna untuk mencegah adanya selip di roda belakang ketika melakukan engine brake.
Harga Yamaha XSR 155 dibanderol dengan harga Rp 41.391.000 on the road Surabaya. Semoga berminat. (mmz)
Artikel terkait:
- Begini Jadinya Yamaha AEROX ALPHA Setelan Pabrik dipakai Drag
- Nyata Tangguh buat Harian, Garansi Perawatan Gear Ultima Sampai 3 Tahun!
- XSR 155 Riders Union X BBQ Ride Digelar kembali, Rayakan Loyalitas Fans Sport Heritage yang “Born To Be Free”
- Aerox Alpha, Cerminan Teknologi dan Gaya Menyatu Padu
- Tatapan Baru Dua Proyektor NMAX NEO Siap Ngegaya di Jalanan
- Komunitas Yamaha XMAX Rider Indonesia Gelar Gathering Nasional di Solo, Solidaritas Tanpa Batas
- Jika Hijrah ke MotoGP Better Toprak Gabung Yamaha
- Yamaha XMAX Lambang Kemapanan Finansial Bapak-bapak?
- Quartararo Sumringah, Mesin Mio Karbu lebih Powerful!
- Satu Dekade NMAX di Indonesia, Pelopor Inovasi yang Sukses Ciptakan Trend Setter di Pasar Sepeda Motor Nasional