Motomazine.com – Salam safety riding bro sis… PT Astra Honda Motor (AHM) menghadirkan warna dan desainstripe baru Honda Supra X 125 FI yang semakin mempertajam tampilan sporty luxury. Penyegaran model Honda Supra X 125 FI ini untuk menjawab kebutuhanpecinta motor bebek melalui pilihan desain motor bebek berkarakter tajam dan ramping dipadukan dengan warna yangmewah serta penyematan stripe sporty.
Honda Supra X 125 FI yang dikenal sebagai Rajanya Motor Bebek hadir dengan warna baru Quantum Matte Black yang disematkan pada tipe CW (cast wheel) danstripe baru yang disematkan di warna Energetic Black untuk tipe CW dan SW (spoke wheel). Karakter stripe terbaru yang tajam dan minimalis semakin menguatkan kesan sporty luxury sesuai dengan konsep yang diusungnya.
Direktur Pemasaran AHM Margono Tanuwijaya mengatakan Honda Supra merupakan motor bebek yang selalu disukai oleh masyarakat Indonesia sejak 20 tahun silam. Sejak diluncurkannya pada tahun 1997, Supra series telah dimiliki oleh lebih dari 14,6 juta konsumen di Tanah Air.
“Penerimaan masyarakat yang tinggi ini menunjukkan kehadiran Honda Supra sebagai sebuah merek premium di segmen bebek tetap menjadi pilihan pecinta motor karena sesuai dengan kebutuhan konsumen yang menginginkan motor yang tangguh, kaya dengan fitur fungsional untuk menunjang aktivitas sehari-hari, serta memiliki tampilan mewah.”
Honda Supra X 125 FI mengusung mesin 125cc – 4 tak SOHC berteknologi PGM–FI(Programmed Fuel Injection) mampu menyuguhkan efisiensi dalam pemakaian bahan bakar melalui metode ECE R40 yang mencapai 57,2 km/l dengan mode pengetesan EURO 3 (EURO 2 = 61,8 km/l)berdasarkan pengetesan internal.
Model ini dilengkapi dengan beragam fitur unggulan, seperti socket untuk pengisian baterai (power charger) perangkat elektronik seperti telepon genggam yang memudahkan penggunanya untuk perjalanan jauh, kunci kontak bermagnet dengan penutup otomatis yang dapat digunakan sebagai pembuka jok (auto secure key shutter with seat opener) serta gantungan barang fungsional dengan pengaman (foldable hook).
Model ini sangat diminati karena mampu menyuguhkan kemudahan serta kenyamanan berkendara yang optimal melalui posisi berkendara yang ergonomis dan lincah dikendarai dan telah menyabet 48 penghargaan dalam kurun waktu 2006 hingga 2016 dari berbagai institusi dan lembaga survei. Bahkan Honda Supra telah dianugerahi predikat Top Brand sejak 2010 hingga tahun lalu.
Hadir dengan tampilan sporty luxurymelalui penyematan dual keen winker danposition light yang menghadirkan kesan ekslusif dilengkapi dengan garis reflektor yang stylish, LED di lampu belakang dengan tampilan tajam, desain panel meteryang modern menampilkan speedometer,odomoter, MIL (Malfunction Indicator Lamp) dan bahan bakar.
Honda Supra telah menjadi favorit dengan mencatatkan komunitas terbanyak di Tanah Air di segmen bebek dengan anggota berjumlah 1.600 orang dari 110 komunitas yang telah ada sejak tahun 2015. Sementara itu dari data penjualan, berdasarkan data AISI sepanjang 2016 mencatatkan penjualan sebanyak 184.302 unit dengan kontribusi 31% dari total penjualan motor tipe bebek Tanah Air sebanyak 599.542 unit. Bahkan di tengah melesunya penjualan di segmen bebek, Supra series menyumbangkan penjualan tertinggi hingga 46% terhadap total penjualan bebek Honda, dimana penjualan bebek Honda di periode ini membukukan penjualan 401.601 unit.
Honda Supra X 125 FI dipasarkan dengan harga OTR (On The Road) DKI Jakarta untuk tipe CW Rp 17.800.000,- dengan pilihan warna Quantum Matte Black dan Energetic Black sementara itu tipe SW dipasarkan dengan harga OTR DKI Jakarta Rp 16.750.000,- untuk warna Energetic Black. Honda Supra X 125 FI ditargetkan terjual 12.000 unit per bulan.. (MMz)
- Tampil Makin Unik dan Berkarakter inilah New Honda Scoopy Terbaru 2025
- Bukan PCX, Honda Rilis New Scoopy 2025!
- Hari ini AHM Rilis Motor Baru. Kuat Dugaan New PCX 2025!
- Buktikan Kualitas, Modifikator Perwakilan MPM Honda Jatim Borong Juara di HMC 2024
- Tampil Makin Unik dan Beda, inilah Honda ST125 Dax Terbaru
- Attack Mode! Honda ADV 160 MY 2025 pun Siap dirilis?
- Seru Pol! Lebih dari 30 Ribu Bikers Tumplek Blek di Honda Bikers Day 2024 Klaten
- MPM Honda Jatim Edukasikan Safety Riding Cari_Aman untuk 600 Siswa Gen Z
- Harusnya Hari ini MMZ Gasss ke Honda Bikers Day Magelang, Tapi…
- Dijual Mulai 38 Jutaan, AHM Segarkan Tampilan Motor Sport Terlaris New Honda CBR150R
===============
Punya pertanyaan atau ingin berbagi pengalaman? Tulis saja di:
- motomazineblog@gmail.com
Stripingnya krg rame
Kan sporty pak..
Hahahay..iya ya..
Ini motor teknologi tinggi jauh banget dibanding revo ya
https://kupasmotor.wordpress.com/2017/02/28/abg-yang-bikin-motornya-liar-susah-dikendalikan-itu-tidak-sadar-bahwa-motor-motogp-itu-paling-nggak-jantan-sedunia/
Memang beda kelas kan?
kalau yamaha dan suzuki teknologi beda cc nggak beda jauh.
iya sih..