Motomazine.com – Masbro, PT. Mitra Pinasthika Mulia (MPM) selaku main dealer Honda Jatim dan NTT tak pernah henti-hentinya mengkampanyekan safety riding untuk arek-arek Surabaya. Event ini sendiri digelar berbarengan dengan ajang memperingati hari Sumpah Pemuda tanggal 28 Oktober lalu.
Acara Kampanye Safety Riding bertempat di Taman Bungkul Surabaya dengan kegiatan yang berguna bagi para pengguna jalan. Salah satunya adalah dengan membagi-bagikan helm gratis kepada kepada pengguna jalan yang membawa anak-anak dan tak memakaikan helm pada buah hatinya.
Selain kegiatan bagi-bagi piranti safety riding yang diadakan di Taman Bungkul, bertempat di Learning Center MPM Sedati juga dihelat acara kampanye safety riding kepada komunitas Honda juga tak ketinggalan seminar keselamata berkendara kepada komunitas Beat Madura yang diadakan di SMAN 2 Pamekasan.
MPM Jatim sendiri selalu serius untuk mengkampanyekan safety riding. Setiap tahunnya tak kurang dari 300 kegiatan kampanye safety riding seperti ini diadakan dengan menyasar sebanyak 5000-an peserta dari seluruh jatim dan NTT. Edukasi sendiri tak memandang grade umur. Sadar akan pentingnya safety ridnig MPM senantiasa memberikan seminar dan kampanye safety riding mulai dari anak usia dini, sekolah-sekolah, perusahaan swasta juga masyarakat umum.
Selain itu untuk menajamkan skill berkendara yang safety, setiap Kamis juga diadakan acara latihan safety riding gratis yang bertempat di LC MPM Sedati. Pesertanya boleh dari umum maupun dari anggota komunitas. “Dengan semangat sumpah pemuda kami ingin mengajak generasi muda agar tertib di jalan dan ikut mengkampanyekan #Cari_aMan serta pelopor ketertiban berlalu lintas,” tutur Cak Hari Setiawan selaku instruktur Safety Riding MPM Sedati.
Perlu sampeyan ketahui juga masbro, Cak Hari Setiawan adalah salah satu perwakilan instruktur safety riding yang mewakili Indonesia berlaga di ajang Japan Safety Instructor Competition (JSIC) di Jepang bulan kemarin dan berhasil meraih juara dua. Mantab to masbro…? Semoga berguna… (mmz)
baca juga:
- AHM Technical Skill Contest 2025 Sukses digelar, berikut para Pemenangnya
- Dijual Mulai 18 Jutaan Honda Hadirkan BeAT Terbaru, Versi Streetnya Kece Pol
- Rebel 500 dan 1100 Bersolek, Makin Macho dengan Fitur Baru
- Scoopy Velocreativity Malang jadi Ajang Anak Muda Tampil Modis dan Kompak
- MotoGP: Tinggal Honda yang Tak Latah Pakai Buntut Stegosaurus
- Nembus 90 Jutaan Honda Forza Tampil dengan Panel Meter TFT Baru dan Warna Eksklusif
- Arsenio Siap Pamerkan Potensi Juara CRF250R di Seri Kedua Kejurnas Motocross
- Yamaha Tes Mesin V4 di Brno, M1 Lebih Cepat 2 Detik dari Rekor!
- Harga Ngawur, Honda CUV e: dibanderol Mulai 19 Jutaan Saja
- Hadir Serentak di 4 Kota di Jatim, Scoopy Fashion Music Corner jadi Ajang Generasi Muda Suguhkan Gaya
Lebih dekat dengan motomazine di:
- e-mail: motomazineblog@gmail.com
- FB fanspage: motomazine.com
- IG: @motomazineblog
- Twitter: motomazine
- Youtube Channel: motomazine