Honda Kepergok Ngetes Fairing baru di Tes Jerez

Diposting pada

Motomazine.com – Honda kepergok kembali melakukan beberapa pengetesan terhadap aerofairing baru. Adalah tiga pembalap yang mendapat jatah untuk menguji paket fairing Honda RC213V. Mereka adalah Marc Marquez, Alex Marquez dan Takaaki Nakagami. Mereka mendapat paket fairing yang berbeda dari yang sudah digunakan musim ini. Fairing terbaru Honda RC213V kali ini malah lebih mirip seperti yang Yamaha pakai, lebih simpel.

Apakah boleh Honda meng-update lagi fairing mereka musim ini? Jawabannya adalah boleh. Ya, pembalap Honda saat ini memakai paket fairing 2020. Artinya mereka boleh mendapat update fairing sekali lagi. Jadi kalau setelah pengetesan Jerez semua pembalap Honda ingin ganti aerofaring terbaru, itu boleh.

Secara bentuk aerofairing Honda RC213V kali ini terlihat mirip dengan yang sudah dites pada tes Qatar awal musim lalu. Bentuknya simpel, mirip Yamaha. Namun terlihat penampang atasnya lebih luas.

 

Awalnya sih saya mengira Honda hanya akan fokus pada setting mesin untuk maksimalkan performa ban. Namun ternyata mereka masih tertarik untuk mencoba penampang fairing yang berbeda.

Oh ya, pada pengetesan Qatar lalu Alex Marquez juga mendapat update fairing yang segede gaban dengan bentuk mirip Ducati punya. Jadi kita lihat saja, apakah setelah ini Honda akan memakai paket aerofairing terbaru atau tetap dengan fairing saat ini (model 2020). Oh ya, Pol Espargaro tidak ikut mencoba paketan aerofairing baru dan lebih fokus pada setup. (mmz)

Gambar Gravatar
Penulis adalah penghobi dunia otomotif yang mencoba berbagi info kepada pemirsa semua tentang berita terbaru seputar sepeda motor, mobil, balap dan MotoGP. Terima kasih sudah berkunjung ke blog sederhana ini dan semoga bermanfaat.

2 komentar

  1. Ping-balik: Rossi Tinggalkan Tes Jerez dengan Senyuman. Indikasi Puas? | Jatimotoblog

Silahkan sampaikan uneg-uneg pemirsa di sini