Motomazine.com – Ada yang spesial di MotoGP Mugello hari ini. Pasalnya tim Gresini Ducati memakai livery spesial bertajuk perdamaian. Motor Ducati yang kini ketambahan sponsor Indonesia Ms Glow for Men ini memakai paduan warna-warna ceria bertemakan bunga, tanaman, warna-warni dan sirkuit Mugello itu sendiri. Boleh dibilang livery ini bertema race for peace!
Adalah Aldo Drudi yang mendesain livery ciamik ini. Asli, dibanding livery spesial Prima Pramac saya masih jauh lebih suka livery tim Gresini. Livery ini akan dipakai oleh Enea Bastianini dan Fabio de Giannantonio. Saya masih penasaran sama baju balapnya ini. Pasti juga warna-warni senada dengan motornya.
MotoGP seri Mugello kali ini masuk ke sesi FP3 sebelum nanti ada FP4 dan kualifikasi. Race Mugello baru akan dihelat besok hari Minggu, 29 Mei. Dan sepertinya akan hadir lagi banyak kejutan dari pembalap. Bisa helm spesial atau semacamnya. (mmz)
Artikel terkait:
- Sofuoglu: Kemungkinan Toprak ke MotoGP 50:50
- Poin dalam Balapan Penting, Gak Asal Ngegas tapi Gubrak!
- Dominasi Sesi Basah-Kering, Marc Tak Tersentuh di Day 1 COTA
- Marini: Potensi Kita Sekarang di Top 10
- Toprak: Gantikan Marini? Yamaha Juga Kosong
- Gosip MotoGP: Toprak Gabung ke HRC 2026, Siapa Tersingkir?
- Risiko Jika Bagnaia Jadi Balik ke GP24
- Kemenangan Back to Back Marc Marquez di Argentina, Morbidelli Podium 3
- Marquez Bersaudara Kuasai Sprint Race Argentina, Pecco Nonton
- Tak Suka Pirelli di 2027, Marquez Sebut Pebalap Harus Adaptasi Ulang