Motomazine.com – Jian bikin ngoweh. Lha piye, senyatanya New Honda CB250R Neo Sport Cafe Model Year 2022 yang baru sjaa meluncur panceng ganteng tenan. Sayangnya, motor yang pasti bikin rider Indonesia kelpek-klepek ini gak rilis di mari. yaps, rider Jepang-lah yang beruntung mendapatkan model moor ganteng berfitur ajib ini.
Secara tampilan sebenarnya Honda tak banyak melakukan ubahan. Hanya beberapa update untuk menunjang tampilan New Honda CB250R Neo Sport Cafe ini lebih agresif dan berototo.
Sebagai contoh misalkan saja suspensi depan Showa dengan Separated Fork Function-Big Piston (SFF-BP) bediameter 41 mm. Tergolong gede untuk ukuran motor sport 250cc. Karena kebanyakan motor sport tanah air hanya memakai supsendi depan berdiameter 37 mm saja.
Untuk mesin masih sama. New Honda CB250R model 2022 menggendong mesin 4-tak DOHC single cylinder dengan tenaga puncak sekitar 27 bhp@9000 rpm dan torsi sebesar 23,3 Nm@6000 rpm. Yaps, meski masih memakai mesin piston tunggal namun soal PWR si New Honda CB250R ini perlu diacungi jempol. Lha piye, wong bobotnya cuman 144 kg saja. Untuk ukuran motor sport cincai lah ya tarikan bawahnya.
Kaki-kaki New Honda CB250R ini juga cukup gambot. Ban depan memakai ukuran 110/70-17 sementara ban belakangnya 150/60-17. dengan knalpot yang relatif pendek, asli bagian kaki-kaki belakang bakal tereksplor banget.
Last, motor sport dengan rangka teralis model truss frame ini dijual setara Rp 65 jutaan. Tapi di negeri Sakura sana. Berat sih kalau musti menghadirkan ke Indonesia. Bukannya apa-apa, orang sekarang mending nunggang PCX, Vario atau BeAT ketimbang nunggang motor sport gagah begini. Ada paling juga penghobi saja yang demen sunmori. (mmz)
Artikel terkait:
- Asah Kemampuan dan Bakat, MPM Honda Jatim Gelar PCX160 Gen-Z School Movement di 10 Sekolah
- Resmi Hadir dengan Fitur Modern, Segini Harga New Honda Scoopy di Jatim
- Meski dilanda Cidera, Crosser Binaan AHM Berhasil Amankan Dua Podium di Final Kejurnas Motocross Wonosobo
- Cegah Kengawuran, MPM Edukasi Pentingnya Safety Riding untuk Ratusan Gen Z SDA
- MPM Honda Jatim Gelar Serangkaian Kegiatan Sosial dan Kebersamaan bagi Masyarakat dan Karyawan dalam Rangka Meriahkan HUT Ke-37
- Jangan Abai! Cek Kondisi Ban agar Aman dan Nyaman Berkendara di Musim Hujan
- Waspada! Ini Cara Berkendara Nyaman dan Cari_aman di Tengah Hujan
- Honda Rilis CRF300L dan CRF300 Rally Model 2025, Fokus ke Handling!
- Andalkan Performa CBR250RR, Pebalap Astra Honda Siap Melesat Kencang di Final ARRC Buriram
- Seperti inilah Bodi New Honda PCX 160 MY 2025 nanti!