Motomazine.com – Kabar gembira buat sampean pengguna Yamaha Fazzio Hybrid Connected, PT. Surya Timur Sakti Jatim atau Yamaha STSJ mengajak seluruh pengguna Fazzio area Surabaya dan sekitarnya untuk bergabung dalam kegiatan “Rolling City” mengelilingi kota pahlawan. Kegiatan ini menjadi salah satu wadah bagi konsumen Fazzio untuk menjalin tali silaturahmi sekaligus bertukar informasi mulai dari modifikasi hingga hal lainnya.
William Saputra selaku Manager Promosi Yamaha STSJ mengungkapkan “Kegiatan Rolling City ini menjadi salah satu kegiatan yang sudah dinanti-nanti khususnya oleh pengguna Fazzio. Sehingga kami ingin mengajak konsumen Fazzio untuk join kegiatan ini. Kita akan riding dan tentunya bersenang-senang bersama,” ungkapnya.
Kegiatan Rolling City akan dilaksanakan pada Sabtu, 23 Juli 2022 bertempat di Yamahaland Surabaya. Merchandise berupa T-Shirt Fazzio telah disiapkan bagi konsumen yang beruntung.
Selain itu, akan ada kompetisi foto mengabadikan momen bersama Fazzio. Konsumen dengan foto terbaik akan mendapatkan hadiah total Rp300 ribu.
Tunggu apalagi, segera daftarkan diri anda karena pendaftaran tidak dipungut biaya!
Pendaftaran dapat dilakukan melalui Whatsapp 0877 – 5144 – 4278 yes! Semoga berguna. (mmz)
Artikel terkait:
- Sapa Warga Yogyakarta, Classy Yamaha Exhibition Berhadiah New Grand Filano
- Classy Yamaha Motor Show Sambangi Malang. MOG Ramai Lop!
- Spesial Bulan Maret, Yamaha STSJ Kasih Diskon Service
- Beda dengan Skutik Yamaha Lainnya, Beginilah Grand Filano saat dibedah STSJ dan Media
- Penting! Begini Fungsi dan Cara Merawat Throttle Body Motor
- Customaxi & Yard Built 2023 Resmi dimulai, Para Pecinta Modif Bergabunglah!
- Bahkan Nglewatin Polisi Tidur ada Tips-nya, Ajaib Loh!
- Meregalli Sentil Morbidelli Tampil lebih Cepat
- Cewek Stylish ini Ungkap Betapa Cocoknya Yamaha Grand Filano buat OOTD
- Jelang Ramadhan STSJ Gandeng FOCI Gelar CSR