Motomazine.com – Berita geger gedhen. Setelah kebingungan menentukan tandem untuk Francesco Bagnaia, akhirnya hari ini Ducati Lenovo Team mengumumkan bahwa mereka mengambil Italiano lainnya, Enea Bastianini jdi tandem untuk Pecco. Yaps, mulai 2023 Bastianini didaulat jadi rekan setim Bagnaia nunggang Desmosedici GP23. Akankah semakin seru? Atau….
Yang pasti banyak pihak memprediksi, langkah Ducati ini mirip Yamaha 2008 silam. Memelihara dua macan dalam satu kandang. Entah mau diakui atau tidak, hubungan Pecco-Bestia jelas tak akan seadem Pecco-Miller.
Namun dalam kompetisi, apapun bisa tim lakukan. The Dream Team comes true! Tim Italia, motor Italia, plus dua pembalap Italia. Klop sudah dengan apa yang khalayak ramai bicarakan, dan bahkan mungkin Ducati sendiri inginkan.
So, selamat untuk Bastianini akhirnya mencapai tim pabrikan. Dengan begini artinya Johann Zarco dan Jorge Martin tetap di Pramac Ducati. Semoga berguna. (mmz)