Motomazine.com – Dewasa ini demand masyarakat semakin bergeser ke motor matic. Hanya orang-orang dengan hobi sport saja yang memilih nunggang motor sport berkopling manual. Selebihnya, yawes pada lari ke motor matic. Memang praktis sih, dan yang terpenting mampu memuat banyak barang bawaan. Yamaha sendiri sudah memperkuat ranah otomotif dengan produk matik yang mudah dikendarai serta disesuaikan dengan kebutuhan pelanggan saat ini.
Jejeran motor yang dipasarkan oleh Yamaha khususnya matik (CVT) didukung dengan beberapa fitur terbaru yang mengutamakan kemudahan pelanggan untuk kontrol perawatan, My Yamaha & Y-Connect serta teknologi yang sudah disematkan dalam mesin terbaru “Blue Core”.
Sistem CVT (Continuously Variable Transmission) dirancang untuk memudahkan pengguna tanpa harus repot memindahkan gigi, tetapi performa tetap bagus.
Begini poin-poin cara perawatannya dari Yamaha DDS 3 (Jawa Tengah & Yogyakarta):
- Periksa V belt pada CVT
Bagian dari CVT yang berguna untuk meneruskan tenaga mesin ke roda belakang. V-belt yang kurang terawat atau sudah termakan usia bisa menyebabkan putus dan membahayakan keselamatan pengendara.
- Periksa bagian roller pada CVT
Bagian dari CVT yang berfungsi sebagai pemberi tekanan keluar pada rumah roller. Hal ini bisa memberikan perubahan pada mekanisme V belt sehingga roda bisa bergerak. Pada motor matik, roller berfungsi untuk membantu mengatur putaran mesin dari rendah ke tinggi.
- Rawat kampas kopling
Untuk menyalurkan tenaga mesin menuju roda belakang. Jika kampas kopling ini mulai aus, maka tenaga yang tersalurkan kurang optimal.
- Ganti oli transmisi secara rutin
Untuk melumasi celah-celah sempit pada gear CVT yang membuatnya mampu menahan temperatur tinggi pada daya pelumasan. Maka, agar kinerja CVT bisa optimal, Anda harus rutin mengganti oli transmisi.
- Lakukan servis berkala & gunakan spare part genuine
Untuk performa transmisi otomatis, lakukan pengecekan secara berkala di bengkel resmi. Pengecekan part dan pembersihan area CVT untuk mengurangi tingkat gesekan yang disebabkan oleh debu/kotoran.
Itulah 5 poin penting merawat sepeda motor bertaransmisi otomatis aka matic atau sering disebut skutik. Semoga berguna. (mmz)
Artikel terkait:
- Muncul Bunyi Aneh di Rem Belakang CB150R. Jangan Panik, Berikut Solusinya
- Tips Berkendara ala #Cari Aman dengan Skutik Ban Lebar Honda
- Gak Cuma Brebet, Yamaha STSJ Ungkap Ciri Busi bermasalah
- Wajib Tahu! Yamaha STSJ Bagikan Tips Rawat Remote Keyless dengan Benar dan Aman
- Jajan lagi, berikut Biaya Ganti Pro Link New Honda CB150R
- Motor Jarang dipakai tak Perlu Service? Begini Faktanya!
- Yamaha STSJ Spill Dampak Buruk Ruang Bakar yang Kotor
- Tips Tinggalkan Motor saat Mudik ala Yamaha STSJ
- Tips Bekendara Gaya tapi tetap Aman
- Tips Riding saat Puasa ala Yamaha STSJ. Nomor 3 Jangan Terlewat