Motomazine.com – Trabasan menjadi salah satu aktivitas yang digemari oleh pecinta motor trail. Mulai dari medan jalanan berbatu, pesisir pantai, berlumpur, hingga berbagai macam lintasan lainnya menjadi tempat jelajah yang sesuai untuk menyalurkan adrenalin sekaligus menguji ketangkasan motor trail kebanggan.
Om Ilham Wahyudi, General Manager Service & Sparepart PT. Surya Timur Sakti Jatim (Yamaha STSJ) mengungkapkan “Jalur offroad ini memang punya tantangan sendiri, pastinya berbeda dengan jalur onroad. Jadi dibutuhkan persiapan yang lebih ekstra agar tetap aman berkendara ketika trabasan,”
Selain kondisi motor yang prima, Ilham menyarankan agar pengendara mempersiapkan beberapa hal penting yang wajib dan dilakukan untuk menunjang faktor keselamatan pengendara. Berikut tips nya:
1. Gunakan helm khusus offroad
Helm offroad memiliki perlindungan rahang yang lebih panjang. Sehingga memberikan sirkulasi udara yang lebih baik dan meminimalisir benturan pada gigi dan rahang jika terjadi insiden.
2. Gunakan goggle (kacamata) dari pada visor
Pengguna google dapat lebih efektif dalam mencegah pengembunan dan endapan lumpur. Disamping itu, google juga dapat memberikan sirkulasi pernapasan yang baik untuk pengendara.
3. Pilih pakaian yang nyaman
Pakaian yang memang dirancang untuk offriad memiliki bahan khusus, ketika digunakan akan lebih nyaman sehingga meminimalisir distraksi saat berkendara.
Om Agus, Instruktur Yamaha Riding Academy (YRA) menyampaikan, “Pastikan agar pengendara memahami terlebih dahulu jenis medan offroad yang akan ditempuh agar si pengendara bisa menyesuaikan dengan kemampuan dan spek kendaraan yang dibutuhkan,”.
“persiapan yang baik, diharapkan konsumen kian menikmati petualangannya di jalur trabasan” tambah Agus. Semoga berguna. (mmz)
Artikel terkait:
- Auto Worthit, dibikin Irit, ya si Fazzio Hybrid
- FOMO Fazzio Hybrid Movement Guncang Jl Tunjungan Surabaya, Ratusan Gen Z Enjoy Nikmati Experience Unik
- Hadir dengan Warna Terbaru, Yamaha Grand Filano tetap Jadi Trendsetter
- Fazzio Youth Festival Hadir Kembali untuk Gen Z yang Aktif dan Atraktif
- Kian Mentereng, Rekor 147 Starter di Shell bLU cRU Yamaha Enduro Challenge Salatiga
- Yamalube Sabet Gelar “The Best Motorcycle Genuine Oil” di Ajang Penghargaan Bergengsi, Bukti Kualitas Terdepan
- Line Up World Supersport 2025 Resmi Dirilis, Ada Yamaha dan Aldi Satya Mahendra Pasangkan Asa Tinggi
- Guru Inspiratif Asal Surabaya Dapatkan Yamaha GEAR 125 dari Kampanye MERDEKA Bareng Yamaha
- Pakai Buntut Model Baru, inilah New Yamaha MT-03. Calon MT-25 Indonesia?
- Mendadak Jadi Sales Yamaha, El Rumi Tawarkan Program “Deal or NEO Deal” Untuk NMAX NEO