Motomazine.com – Dalam rangka memenuhi kebutuhan tenaga ahli di bidangnya yang berpengalaman dan berkualitas, PT. Surya Timur Sakti Jatim (Yamaha STSJ) selaku distributor sepeda motor dan spare part Yamaha kembali memberikan kesempatan bagi calon teknisi handal melalui program Yamaha Engineering School (YES). Pelatihan ini merupakan salah satu bentuk ke konsistenan Yamaha dalam menghasilkan teknisi yang berkualitas.
Om Ilham Wahyudi, General Manager Service dan Spare Part Yamaha STSJ mengungkapkan “Tahun ini YES memasuki angkatan ke 15. Kami ingin memberikan kesempatan bagi seluruh siswa khususnya di jurusan Teknik dan Bisnis Sepeda Motor (TBSM) yang ingin belajar lebih dalam mengenai dunia otomotif sesuai dengan standarisasi dari Yamaha untuk bergabung bersama kami melalui program ini,”
Program YES merupakan program pelatihan intensif yang tidak dipungut biaya serta ditujukan bagi lulusan SMA dan SMK jurusan TBSM yang belum bekerja atau tidak melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi. Tujuannya adalah untuk menciptakan SDM yang unggul serta kompeten khususnya dibidang otomotif.
Seluruh siswa akan diajar intensif selama 4,5 bulan, dimana peserta akan menghadapi beberapa tahap pembelajaran mulai dari teori, praktek, hingga magang langsung di bengkel resmi Yamaha. Adapun peserta akan mendapatkan fasilitas biaya pendidikan, seragam, modul pembelajaran, dan sertifikat YES secara gratis.
Bagi calon peserta yang tertarik, pendaftaran telah dibuka mulai dari 4 Januari 2023 hingga 26 Januari 2023. Pendaftaran dapat dilakukan melalui akses link https://me-qr.com/EZDY623
Adapun persyaratan yang harus dilengkapi oleh calon peserta sebagai berikut :
1. FotocopyKTP
2. Fotocopy Sim C (asli terlampir)
3. Fotocopy ijazah SMK/SMA IPA Tahun 2020 s/d 2022
4. Pas Foto warna ukuran 3×4 (2 lembar)
5. Mengikuti tes tertulis & wawancara (jadwal menyusul)
6. Materai Rp 10.000,- 1 (Satu) lembar (setelah lulus test)
7. Menyertakan hasil test Serology Antigen (setelah lulus test)
Informasi lebih lanjut dapat dilihat melalui instagram resmi @Yamahafriends atau melalui CS Yamaha STSJ di 08228 – 7777 – 898. Informasi terkait pendaftaran dapat dilakukan melalui Bapak Dwi 0821- 3295- 7679 atau melalui Bapak Yusuf 0812 – 5956 – 9728. Semoga berguna. (mmz)
Artikel terkait:
- Yamaha Rilis Super Scooter AEROX ALPHA, Order Onlline Bertabur Hadiah
- Namanya Yamaha AEROX Alpha, Begini Update dan Harganya
- Yamaha Lexi dan Riders Taklukkan Tantangan Seru di Lexi Rush Day 2024
- Masih Tersembunyi, inikah New Aerox Alpha?
- MAXimalin PeDe Pakai Yamaha NMAX NEO
- Kuatkan Aura King of Street Yamaha Hadirkan 3 Warna Keren MX King 2025
- Makin Keren, Pede Kian MAXimal Nunggang LEXi LX
- Bukan Aerox, Bisa Jadi yang Yamaha Rilis Bulan ini Malah New R25
- Mengira ini Aerox Terbaru? Selamat Anda Tertipu!
- Gokil! Modifikasi Yamaha Fazzio Hybrid Kalcer Japan Vibes dari Bandung