Motomazine.com – Yamaha baru saja menjadi pioneer pemberi garansi 5 tahun untuk rangka semua sepeda motor produksinya. Yamaha dalam hal ini sangat cerdas melihat peluang agar produk mereka makin mengena di hati masyarakat. Terlebih sejauh ini belum pernah sekalipun ditemukan kasus yang menyerang rangka motor-motor Yamaha. Jadi ya… garansi rangka 5 tahun sebenarnya hanyalah usaha Yamaha untuk lebih mudah menjawab kegusaran konsumen akan kekuatan motor-motor produksi Yamaha. Memangnya apa sih kunci kekuatan rangka motor-motor Yamaha? Salah satunya tentu saja hal yang paling krusial terkait material, yakni ketebalan pipa tubular yang digunakan untuk rangka itu sendiri.
Berdasarkan presscon yang digelar PT. Surya Timur Sakti Jatim (Yamaha STSJ) diketahui bahwa Yamaha memakai bahan sasis yang tebal. Dari pengukuran yang dilakukan, Yamaha punya ketebalan pipa penyusun rangka mencapai 2,3 milimeter. Hal ini nyata dan memang dibuktikan dengan melakukan pengukuran menggunakan sigmat/jangka sorong.

Pantas saja jika rangka sepeda motor Yamaha punya kekuatan yang begitu bagus. Pipa tubular setebal 2,3 mm dengan perlakuan istimewa yakni welding CED karbondioksida plus cat model celup menjadikan kualitas rangka sepeda motor Yamaha patut diacungi jempol. Dan hal ini memang terbukti. Toh selama ini belum ada satupun ditemukan kasus rangka sepeda motor Yamaha keropos tanpa sebab.
So, menjadi pilihan tepat untuk menjadikan sepeda motor Yamaha sebagai mitra berkomuter sehari-hari ataupun sepeda motor hobi. Dengan tagline “Kualitas yang dapat diandalkan, Naik Yamaha aja”, Yamaha Indonesia berupaya berikan pelayanan terbaik untuk konsumennya. (mmz)
Artikel terkait:
- Hadir dengan Warna Terbaru, Yamaha X-Ride 125 Kian Kuatkan Jiwa Adventure
- Yamaha Tes Mesin V4 di Brno, M1 Lebih Cepat 2 Detik dari Rekor!
- Yamaha Hadirkan Yamalube Power XP Matic, Oli Canggih Mesin Blue Core 125cc
- Maximalin Gaya dan Performa Lo Cuma bareng Aerox Alpha!
- Hadir Kembali, Program Sobek Label Oli Yamalube Berhadiah Miliaran
- Umur Setahun Ban Bawaan Grand Filano Keok!
- Fazzio Gayaku, Cara Anak Muda Madiun Tampil Beda!
- Makin Pol Kalcernya, inilah Warna Terbaru Yamaha Fazzio 2025
- Yamaha Motor Menjadi Technical Partner Pengembangan Powertrain E-Prix Formula E
- Tampil Classy di Setiap Momen, Grand Filano Nyata Irit di Tiap Perjalanan