Motomazine.com -Salam safety riding bro sis… Hari ini, Jumat (9/6/2017) tepatnya di ajang Pekan Raya Jakarta (PRJ) secara resmi PT. Suzuki Indomobil Sales (SIS) merilis skutik 110 cc terbaru mereka, Address Playful. Motor.skutik yang menawarkan cita rasa motor Eropa ini mendapatkan refreshment warna serta detail-detail tertentu guna mempercantik tampilannya.

