MPM Honda Jatim Ajak Masyarakat Tingkatkan Skill Berkendara di MPM Learning Center

motomazine.com – PT. Mitra Pinasthika Mulia (MPM Honda Jatim), distributor sepeda motor Honda wilayah Jatim & NTT, terus memperkuat komitmennya dalam mengampanyekan keselamatan berkendara melalui fasilitas unggulan MPM Safety Riding Center. Pusat pelatihan ini menjadi sarana terbaik bagi masyarakat yang ingin meningkatkan kemampuan berkendara aman dan bertanggung jawab.

Terletak di Raya Sedati 101 Gedangan Sidoarjo, MPM Safety Riding Center dirancang sebagai pusat edukasi keselamatan berkendara yang komprehensif, didukung fasilitas modern dan instruktur berpengalaman. Berdiri sejak 2015, area pelatihan ini memiliki luas 5.715 meter persegi, termasuk lintasan on-road seluas 4.433 meter persegi yang digunakan untuk praktik manuver, keseimbangan, pengereman, hingga jalur bumpy.

Lanjutkan membaca “MPM Honda Jatim Ajak Masyarakat Tingkatkan Skill Berkendara di MPM Learning Center”