Motomazine.com Bro dan sis… Masih dalam suasana hari Raya Idul Fitri 1436 H, motomazine mengucapkan minal ‘aidin wal faizin, mohon maaf lahir dan batin..
Yup.. Meskipun semua sedang terlarut dalam hiruk pikuk meriahnya lebaran, tak berarti bocoran atau gambar-gambar penampakan motor “asing” hilang dari peredaran masbro..
Dilansir oleh teman-teman blogger dan beberapa diantaranya blogger senior, macam wak haji Taufik, lek Iwan, kang Ari maupun beberapa blogger lain, di sana dipampangkan sebuah penampakan motor baru yang, absolutely new dan sepertinya bukan di Indonesia..
Yes masbro.. Gambar diperoleh dari negeri gajah putih.. Sebuah motor berlivery repsol yang mempunyai ciri-ciri headlamp LED merunduk, shroud lumayan besar, winker pipih dan buritan yang mirip dengan next CB150R facelift.. Nah.. Mungkinkah ini CB150R facelift itu..??? Jawabannya, bukan masbro.. Kenapa, karena ciri-cirinya sama sekali berbeda dengan teaser si new gen CB150R yang selama ini beredar..
Paling kentara yakni area headlamp, shroud, dan muffler yang disinyalir berada di bawah mesin atau sering disebut underbelly, layaknya Ducati Panigale, Yamaha R6 maupun motor-motor lain yang bermodel sama..
Lantas, motor apa dong masbro itu..?? Nah.. Dari beberapa sumber didapatkan sebuah tulisan di shroud berlabel CB190R.. Hmmm… Motor apa lagi..???
Yup.. Bisa saja ini merupakan basis desain dari motor Honda selanjutnya yang diproduksi masbro.. Dari kubikasinya yang 190 bisa jadi motor ini dijadikan basis untuk motor yang kubikasinya paling mendekati.. Siapa..??? Siapa lagi.. Kalau bukan sang macan yang bermesin 200cc.. Salah satu produk Honda yang seperti mati suri, tak terjamah refreshment sejak generasi terakhir, Tiger Revo..
Menilik beberapa berita yang sudah lama beredar, ada kemungkinan si Tiger akan terkena facelift, bahkan Full Major Change sampai ke sisi mesin… Yup masbro, mesin kabarnya juga akan diubah, dari yang 200cc menjadi lebih atau mungkin kurang.. Weleh..??? Iya masbro.. Dengan penyempurnaan dari sisi injeksi, mapping ECU, pengurangan bobot dan lain-lain walaupun kubikasi berkurang tenaga akan tetap nampol.. Lihat saja Yamaha Byson FI
- Byonic Chapter Ponorogo Meriahkan Ramadhan dengan Bagi Takjil dan Kampanye Safety Riding
- Estimasi Yamaha Byson FI Brojol Bulan Mei????
So… Sangat besar kemungkinannya CB190R ini nanti akan jadi basis desain New Tiger nantinya.. Piye, setuju opo nggak masbro..???? Sambil dipikir sambil dilanjut silaturahminya..
Related Posts:
- All New Honda Vario 125 Night Ride, Ajak Komunitas Honda Malang-Blitar Nikmati Sensasi Riding Malam yang Aman dan Stylis
- Berani! Honda dikabarkan reset dua Konfigurasi Mesin untuk MotoGP 2027
- Meriah Pol, 360 Rider PCX Padati Prigi di PCX Day 2025
- Step Up dengan Generasi Terbaru, All New Honda Vario 125 Hadir Lebih Keren dan Sporti di Jawa Timur
- Honda Care On The Road: Layanan Siaga yang Makin Dekat dengan Konsumen
- MPM Honda Jatim Umumkan Pemenang PCX160 Periode ke-2 di Blitar; Kesempatan Masih Terbuka hingga Akhir Desember
- RILIS EROPA! Honda CB125R 2026: Neo Sports Café 15 HP Ganti Baju, Fitur Premium Tetap Gak Ada Lawan!
- Lanjutkan Tradisi, CBR250RR Tak Ada Lawan se-Asia
- Xploride Mystery New Honda ADV160 Roadsync Tunjukkan Ketangguhan Menjelajahi Rute Surabaya–Trawas hingga Goa Gembyang
- Penasaran Ergonomi New Honda Vario Street 125
- Honda Sebar Teaser Motor Sport (Naked) Baru.. 250cc Kah..???
- HOT: First Look Honda RCV Versi 2016.. Sekilas Tak Ada Perbedaan Bro..!!
- (Lagi) Teaser We Love Honda.. “UNTUK GENERASI JUARA”
Silakan bersilaturahmi dengan motomazine, di:
Email: tinoachza46@gmail.com
Facebook: motomazine.wordpress.com
Twitter: @Aguztino86
Google+: tinoachza46
BB: 524dbd4e



