Touring 1000 Yamaha NMAX se-Jawa Timur Meriahkan dan Seru-seruan di MAXI Yamaha Day Jatim di Malang

Diposting pada


Yamaha MAXI Day Jatim di Malang

Motomazine.com – Salam safety riding bro sis… TMax, Nmax, dan XMax merupakan produk MAXI Yamaha yang dipamerkan di gelaran Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2016. bersamaan dengan hal itu, diluncurkanlah label MAXI YAMAHA yang menaungi skuter premium pabrikan Garputala. Dengan tagline  “Live in the Higher Stage”, produk-produk MAXI Yamaha dan konsumennya menunjukkan kelas yang berbeda.Seiring pesatnya perkembangan kelas ekonomi menengah, maka terjadi pergeseran keinginan dan kebutuhan akan motor untuk konsumen. MAXI YAMAHA menjadi pilihan akan kebutuhan kebutuhan itu. Maka untuk mengapresiasi para konsumen yang telah sangat loyal kepada produk MAXI YAMAHA, digelarlah Touring 1000 Nmax yang bertajuk #MAXIYAMAHADAY.Melalui acara ini Yamaha mengundang seluruh pengguna Nmax  se-Jawa Timur untuk bersilaturahmi di Hawai Waterpark, Malang. Dan hingga rilis ini diluncurkan, tercatat 1050 peserta yang sudah bergabung dalam event ini.
Keseruan games Yamaha MAXI Day

#MAXIYAMAHADAY digelar pada 30 April 2017. Event ini menyuguhkan acara-acara yang sangat seru. Antara lain Deklarasi MAXI Yamaha, Express Your MAXI Journey Competition, Coolest NMax Contest, Female DJ Deelishea, NMax Chic Dancer, juga aneka games dan hiburan seru lainnya.
Salah satu Booth Yamaha MAXI

Rangkaian acara #MAXIYAMAHADAY akan diawali dengan pelepasan ratusan rombongan Maxi Touring yang akan dilakukan di empat titik pemberangkatan. Rombongan area Surabaya berkumpul di lapangan Yamaha Jl. Panglima Sudirman Surabaya. Untuk area Ngalam di SIP Blimbing Jl. A. Yani 20 A-B Malang. Sedangkan untuk area Pasuruan berkumpul di SIP Metro Jl. Wachid Hasyim 117 A, Pasuruan. Dan untuk area Jember berkumpul di Sentral Yamaha Jl. Gajahmada 296, Jember.
Rombongan MAXI Yamaha Jatim bertolak ke Malang

Rombongan ini akan bertolak menuju Hawai Waterpark Malang, untuk bergabung dengan ribuan komunitas dan pengguna MAXI Yamaha se-Jawa Timur lainnya..
So.. Ride your MAXI, and “LIVE IN THE HIGHER STAGE” (MMz)

Baca Juga


===============
Punya pertanyaan atau ingin berbagi pengalaman? Tulis saja di:

  • e-mail: motomazineblog@gmail.com
  • facebook: motomazine.com
  • twitter: motomazine
  • IG: @motomazineblog
  • WA: 085233819298
  • BB: 524dbd4e
Gambar Gravatar
Penulis adalah penghobi dunia otomotif yang mencoba berbagi info kepada pemirsa semua tentang berita terbaru seputar sepeda motor, mobil, balap dan MotoGP. Terima kasih sudah berkunjung ke blog sederhana ini dan semoga bermanfaat.

4 komentar

Silahkan sampaikan uneg-uneg pemirsa di sini