Motomazine.com – Salam safety riding bro sis.. MAXIYAMAHADAY yang digelar hari Minggu (3/9/2017) kemarin sukses menyedot animo maxi rider dari berbagai penjuru kota untuk hadir dan memenuhi pantai Prigi Trenggalek dengan lautan NMAX.
Yup, acara yang “dipandegani” oleh DDS 3 / YIMM Madiun ini terbilang cukup sukses. Pasalnya selain dihadiri oleh ribuan bikers MAXI Yamaha, acara yang digelar hingga sore hari ini pun berjalan dengan lancar dan tertib. Semua tenang, terkondisikan dengan apik, serta yang paling penting adalah tetap mengutamakan safety saat berkendara.
Baca juga:
- Pakai Buntut Model Baru, inilah New Yamaha MT-03. Calon MT-25 Indonesia?
- Mendadak Jadi Sales Yamaha, El Rumi Tawarkan Program “Deal or NEO Deal” Untuk NMAX NEO
- Classy Yamaha Ajak Gen Z & Millenial untuk Tampil Semakin Stylish dan Percaya Diri di IMOS 2024
- Yamaha STSJ Rayakan 50 Tahun dengan Rangkaian CSR Bertema “Bakti bagi Bangsa”
- IMOS 2024: Perkuat Identitas Lifestyle Skutik, Yamaha Pamerkan Warna dan Teknologi Terbaru
- Yamaha Rilis Warna Terbaru Grand Filano di IMOS 2024. Ada Warna Hijaunya!
- Para Owners Dealer Yamaha STSJ Victory Lap Pakai NMAX Turbo di Sirkuit Mandalika, Buka Event Yamaha Sunday Race
- Juara Dunia Aldi Satya Mahendra di WSSP300 bareng Yamaha diapresiasi Menpora Dito Ariotedjo dan Ketua Umum IMI Bambang Soesatyo
- Promo Akhir Bulan di Tokopedia, Diskon Hingga 1,5 Juta dan Hadiah Eksklusif dari Yamaha STSJ
- Doorprize Spesial Yamaha STSJ di Final Bank Jatim Nextgen Student League 2024, Inspirator Generasi Muda
Di acara MAXIYAMAHADAY ini sendiri kebetulan Motomazine didapuk untuk menjadi salah satu media yang ikut meliput jalannya acara bareng lek Khoirul atasaspal dan bro Permana Trias, si abang dari Jakarta.
Acara MAXIYAMAHADAY 2017 dikemas dengan cukup apik. Dari pukul 10.00 pagi, pihak panitia sudah membuka rangkaian acara dengan tampilan beberapa grup music diselingi dengan sambutan dari pihak yang berkepentingan dan didaulat untuk memberikan satu atau dua patah kata.
Barulah, pasca ISOMA, acara MAXIYAMAHADAY yang sejatinya sudah sangat ramai semenjak pagi itu, jadi lebih meriah dengan hadirnya grup music dangdut bersama biduan-biduan cantiknya. Wes, bisa sampean bayangkan sendiri kayak apa ramainya.
Deklarasi YNCI Chapter TrenggalekYap, di tengah-tengah meriahnya acara MAXIYAMAHADAY kemarin, juga digelar sebuah acara ceremonial penuh makna yakni lahirnya YNCI Chapter Trenggalek.
Yamaha NMAX Club Indonesia (YNCI) memang memiliki chapter masing-masing di berbagai penjuru kota di tanah air. Dan di Trenggalek ini masbro, klub yang bernaung di bawah YNCI pusat inipun akhirnya resmi dideklarasikan. Semangat masbro buat YNCI chapter Trenggalek… Sesuai jargon, pokoke Gaspoll…!!! diharapkan 54 orang anggotanya saat ini bisa terus bertembah hingga ribuan member.
Maxi Modification Contest
Satu lagi yang tak kalah menarik dan sangat sukses menarik animo pengunjung adalah Maxi Modification Contest.
Maxi Modification Contest ini sendiri bebas, artinya boleh diikuti oleh member dari klub NMAX kota manapun. Tercatat di sana ada beberapa motor yang ikut berlomba diantaranya ada yang berplat nopolkan AE, AD dan N.
Motor yang diikutkan dalam Maxi Modification Contest ini juga bebas. Ada yang mengikutkan Yamaha XMAX250, AEROX 155 dan mayoritas yang mengandalkan NMAX 155 untuk diikutkan kontes. Setuju saja sih… Sebab menurut Motomazine pribadi si NMAX ini memang modifable
Kelas yang dilombakan dalam Maxi Modification Contest ada 2 macam yakni Fashion Daily Use, yang dimenangi oleh Yamaha Orange grafis batik dari Malang, serta kelas Touring Style, yang dimenangi oleh Yamaha NMAX dari Madiun.
So… Selamat bagi para pemenang, Maxi rider dan pihak penyelenggara atas suksesnya MAXIYAMAHADAY yang digelar di Pantai Prigi ini. Tak lupa Motomazine juga mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada pihak DDS 3 YIMM Madiun yang telah sudi mengajak Motomazine berpartisipasi dalam acara yang luar biasa ramainya ini.. Good Job…!!! Sekian dan semoga berguna… (MMz)
Berikut galeri MAXIYAMAHADAY Pantai Prigi, Trenggalek:
Lebih dekat dengan Motomazine di:
- e-mail: motomazineblog@gmail.com
- facebook: motomazine.com
- twitter: motomazine
- IG: @motomazineblog
- Youtube channel: Motomazine
- WA: 085233819298
- BB: 524dbd4e
3 komentar