MOTOMAZINE.COM – Motor jenis matic sekarang ini tetap menjadi jenis sepeda motor paling laris di minati di Indonesia. Mengendarai sepeda motor matic juga ada triknya tersendiri supaya mesin tidak mudah rusak dan onderdilnya tak cepat aus.
Berikut Ini 6 Hal yang Sering Dilakukan Pengendara Motor Matic, yaitu :
1. Menarik Bukaan Gas Terlalu Banyak Sewaktu Melewati Tanjakan.
Sewaktu melintasi jalan yang menanjak pastinya kendaraan berada pada posisi yang melawan gravitasi. Seharusnya buka gas menggunakan cara yang bertahap agar memperoleh tenaga yang maksimal.
2.Menarik Gas Sambil Menarik Rem
Kondisi ini biasanya terjadi ketika berada dalam kemacetan. Pengendara motor matic seringkali menahan gas sambil melakukan penarkan tuas rem. Hal tersebut tentunya menjadikan kampas kopling menjadi cepat habis berputar terus ketika gas ditarik.
3. Menarik Tuas Rem Belakang Ketika Jalanan Menurun
Seharusnya, lebih memprioritaskan pemakaian rem depan dulu saat melintasi jalanan turunan. Pemakaian rem bisa menahan daya dorong motor motor yang semakin besar ke depan sewaktu jalan menurun. Selanjutnya ikuti pemakaian rem belakang supaya motor tetap seimbang.
4. Tidak Teratur Ganti Oli Gardan, Busi dan Filter Udara
Penggantian pada oli mesin, oli transmisi, busi dan filter udara seharusnya dikerjakan secara rutin. Pada oli transmisi ada baiknya diganti setiap jarak tempuh dengan kelipatan 8.000 km.
Untuk kesempurnaan pembakaran & mengoptimalkan tenaga engine (tenaga besar tapi tetap irit bahan bakar) maka penggantian filter udara setiap 16000km & penggantian busi setiap 8000km.
5. Tidak Rutin Mengganti CVT
Salah satu kuncian performa skutik yaitu perawatan CVT atau Continous Variable Transmission. Dengan berjalanya waktu maka V-Belt akan aus karena penggunaan. Sehingga transfer tenaga ke roda jadi lebih tidak optimal, padahal pada kondisi sehat saja potensi slip telah besar. Efeknya selain performa yang menjadi loyo, konsumsi bensin pun lebih boros. Agar dapat mencegah hal tersebut, perawatan CVT perlu dilakukan.
Apabila dilihat pada buku pedoman reparasi, skutik Honda contohnya BeaT FI dianjurkaan mejalankan pemeriksaan setiap 8.000 km. Penggantiang V-Belt dilakukan setiap 24.000km.
6. Berhenti di tanjakan/jalan menanjak dengan menahan/menarik mlotro putaran gas.
Saat berhenti srmentara di jalan menanjak, misalnya di traffic light/lampu merah beberapa pengendara sering kali menahan motor maticnya dengan membuka sedikit gas. Pada kondisi tersebut maka kopling sentrifugal matic (cvt) akan bergesekan tetapi motor tidak jalan. Kondisi ini akan menyebabkan panas yang sangat berlebihan di kampas kopling. Kondisi ini dapat mempercepat keausan kopling dan bahkan dapat merusak kopling motot matic. Apabila berhenti di jalan menanjak maka pengendara harus menjaganya (agar tidak mundur) dengan menarik rem (depan dan atau belakang) atau mengaktifkan parking brake lock.
Technical Service Division Head MPM , Satyo Prahnowo mengatakan agar kendaraan lebih awet harus memperhatikan perawatan dengan benar juga tekhnik mengendarainya.
“Konsumen dapat melakukan perawatan motor Honda kesayangan di AHASS terdekat. Ada layanan Pit Express yang dapat di manfaatkan bagi konsumen yang tidak mempunyai banyak waktu untuk ke bengkel.” kata Satyo Prahnowo.
So, mari lebih bijak berkendara. Sepeda motor matic awet, hatipun senang. Smeoga berguna… (mmz)
- Tampil Makin Unik dan Berkarakter inilah New Honda Scoopy Terbaru 2025
- Bukan PCX, Honda Rilis New Scoopy 2025!
- Hari ini AHM Rilis Motor Baru. Kuat Dugaan New PCX 2025!
- Buktikan Kualitas, Modifikator Perwakilan MPM Honda Jatim Borong Juara di HMC 2024
- Tampil Makin Unik dan Beda, inilah Honda ST125 Dax Terbaru
- Attack Mode! Honda ADV 160 MY 2025 pun Siap dirilis?
- Seru Pol! Lebih dari 30 Ribu Bikers Tumplek Blek di Honda Bikers Day 2024 Klaten
- MPM Honda Jatim Edukasikan Safety Riding Cari_Aman untuk 600 Siswa Gen Z
- Harusnya Hari ini MMZ Gasss ke Honda Bikers Day Magelang, Tapi…
- Dijual Mulai 38 Jutaan, AHM Segarkan Tampilan Motor Sport Terlaris New Honda CBR150R