MOTOMAZINE.COM – Blue Core Yamaha Motor Show (BYMS) kali ini bertandang ke kota Kediri. Mengambil lokasi di GOR Jayabaya ajang nasional yang dihelat oleh main dealer Yamaha daerah ini terbukti membuat Kediri gegap gempita. Petjah Ndaa….!!!
Acara BYMS Kediri ini dihelat selama dua hari mulai tanggal 20 hingga 21 Juli 2019. Berbagai acara menarik menanti. Mulai dari lomba-lomba untuk mengasah kreatifitas, hingga berbagai hiburan yang bisa dinikmati oleh keluarga hingga muda mudi yang sedang kasmaran. Halah…
BYMS Kediri ini sendiri terselanggara berkat kerja keras DDS Yamaha Mandiri, main dealer penjualan motor Yamaha yang meliputi daerah plat AE dan AG. Adapun dealer-dealer Yamaha daerah Kediri juga ikut meramaikan suksesnya acara ini.
Kalau dilihat konsepnya sih BYMS Kediri kali ini sepertinya Yamaha ingin menyasar pasar kaum milenial dan premium. Bisa dilihat mulai lomba-lomba yang diadakan seperti dance competition, futsal competition, fashion show hijab hingga acara kontes mekanik untuk SMK.
Meski menyasar pada kaum milenial BYMS kota Kediri kali ini juga tak begitu saja melepas pasar keluarga hingga ke curug premium. Terbukti banyak sekali keluarga-keluarga yang ngepoin beberapa produk andalan Yamaha seperti Lexi, Freego, Mio S, hingga XMAX. Bahkan dari pengakuan salah satu temen sales yang kebetulan nunggu stand di sana, dalam sehari kemarin saja (Sabtu), sudah banyak SPK. Yap, sebuah indikasi jikalau Kediri masih banyak FBY…hehehe…
Apalagi pas sore harinya, klub Lexi Kediri turut meramaikan city touring mengitari kota. Saya sendiri ikut dalam rombongan. Ngendarain Freego. Tapi saya punya tugas lain. Jadi tukang mbonceng kameramen. Jadi ya, entahlah saya malah gak punya foto saya pas city touring…wkwkwk…
Nella Kharisma Bikin Terpesona
Rangkaian acara Blue Core Yamaha Motor Show (BYMS) Kediri semakin riuh ramai begitu matahari terbenam dan mendatangkan malam. Apalagi kalau bukan karena hadirnya Nella Kharisma. Si biduan dangdut asal Nganjuk yang tentu sangat familiar bagi Nella Lovers Kediri.
Terbukti, lapangan GOR Jayabaya langsung dipenuhi lautan manusia yang hendak menyaksikan biduan dangdut koplo tersebut.
Banyak sekali lagu-lagu yang dibesut Nella untuk melegakan dahaga para penggemarnya. Mulai dari Pamer Bojo, Memori Berkasih, Wegah Kelangan dan masih banyak lagi lagu-lagu lain yang sukses menggoyang Nella Lovers. Iringan musik dari OM. Lagista juga menambah rampak suasana malam Minggu di Kediri.
Di hari Minggu pagi kemeriahan BYMS masih terus berlanjut. Acara pagi dibuka dengan color run, kontes memasak, kontes mewarnai, hiburan barong hingga DJ Perform dari DJ Onad plus Widi jebolan Vierratale.
Kembali Kediri dibuat berguncang. Semua ikut bergerak, menggoyangkan badan seiring dentuman racikan musik-musik kece yang disajikan Onad.
Kemeriahan BYMS Kediri masih belum akan usai hingga Minggu malam. Di malam Senin sekalipun Kediri masih akan kembali digoyang oleh Jihan Audy. Goyang meneh Nda….!!!
Jadi intinya, Bluecore Yamaha Motor Show Kediri memang petjah abis. Rame, riuh dan sukses. Selamat deh buat Yamaha atas gebrakannya dengan menghadirkan event sekelas BYMS ini. Semoga berguna… Saya tak balik dulu Om… (mmz)
- Auto Worthit, dibikin Irit, ya si Fazzio Hybrid
- FOMO Fazzio Hybrid Movement Guncang Jl Tunjungan Surabaya, Ratusan Gen Z Enjoy Nikmati Experience Unik
- Hadir dengan Warna Terbaru, Yamaha Grand Filano tetap Jadi Trendsetter
- Fazzio Youth Festival Hadir Kembali untuk Gen Z yang Aktif dan Atraktif
- Kian Mentereng, Rekor 147 Starter di Shell bLU cRU Yamaha Enduro Challenge Salatiga
- Yamalube Sabet Gelar “The Best Motorcycle Genuine Oil” di Ajang Penghargaan Bergengsi, Bukti Kualitas Terdepan
- Line Up World Supersport 2025 Resmi Dirilis, Ada Yamaha dan Aldi Satya Mahendra Pasangkan Asa Tinggi
- Guru Inspiratif Asal Surabaya Dapatkan Yamaha GEAR 125 dari Kampanye MERDEKA Bareng Yamaha
- Pakai Buntut Model Baru, inilah New Yamaha MT-03. Calon MT-25 Indonesia?
- Mendadak Jadi Sales Yamaha, El Rumi Tawarkan Program “Deal or NEO Deal” Untuk NMAX NEO
Meski menyasar pada kaum milenial BYMS kota Kediri kali ini juga tak begitu saja melepas pasar keluarga hingga ke curug premium. Terbukti banyak sekali keluarga-keluarga yang ngepoin beberapa produk andalan Yamaha seperti Lexi, Freego, Mio S, hingga XMAX. Bahkan dari pengakuan salah satu temen sales yang kebetulan nunggu stand di sana, dalam sehari kemarin saja (Sabtu), sudah banyak SPK. Yap, sebuah indikasi jikalau Kediri masih banyak FBY…hehehe…
**Kalimat ini akan lebih indah kalau diperjelas dengan photo,pak. Saya punya loch, kenapa gak diUpload saja ?? 😆 👿 🙄
bapak kan baik hati…
Kadang-kadang, OutOFFTheBoxituMenarik,pak….boleh dishare ya???
Hare shbt KNTL Pak?