MOTOMAZINE.COM – Masbro, pembalap Monster Energy Yamaha yang masa kontraknya habis tahun ini, Valentino Rossi masi menyisakan banyak pertanyaan terkait masa depannya. The Doctor begitu ia akrab dispaa, hingga saat ini masih belum mengungkapkan kemana ia akan berlabuh musim depan. Meksipun banyak praduga mengenai masa depan Rossi di MotoGP, namun banyak yang memprediksi Vale akan berlabuh ke tim satelit anyar Yamaha. Yaps, tak jadi pensiun kesepakatan Rossi-Petronas dikabarkan bakal nongol di Jerez.
Musim 2021 memang jadi misteri bagi beberapa pembalap yang masa kontraknya habis musim ini. Sebut saja Rossi dan Dovisiozo yang hingga saat ini belum tentukan masa depan mereka. Rossi dikabarkan santer bakal berlabuh ke tim SRT, sementara Dovisiozo tetap membela Ducati.
Baca juga : Jarvis Ragukan Duet Rossi-Lorenzo di 2021
Back to Rossi. Mengumumkan secara buru-buru kepindahan Valentino Rossi musim depan sepertinya menjadi hal yang sangat disayangkan Dorna. Siapa yang tak kenal Valentino Rossi? Apapun tentang diriya selalu jadi sorotan, bisa dijadikan bahan berita untuk mengangkat pamor MotoGP sendiri. Wajar jika akhirnya kesepakatan antara Rossi dan Petronas masih terkesan diundur-undur.
Dilansir dari Tuttomotoriweb dikabarkan Rossi dan Petronas sebenarnya sudah berbicara dan tinggal mengatakan iya di depan kamera. Tapi ya itu, lagi-lagi semua ditahan setidaknya hingga di Jerez nanti sebagai seri pembuka musim 2020.
Kabar mengenai akan berlabuhnya Rossi ke Petronas juga sudah disinggung kolega-kolega dekatnya. Sebut saja Grazziano, ayah Rossi sendiri. Doi menyebut masa depan putranya akan bertandem dengan muridnya. Siapa lagi kalau bukan Franco Morbidelli. Meksipun secara eksplisit mantan pembalap tersebut menyebut lebih seru jika putranya bertandem dengan paduka, Lorenzo.
Lebih jauh Opa Grazziano juga menyebut kepindahan Rossi ke Petronas justru membawa dampak bagus bagi dirinya. Menurutnya Rossi bakal lebih lepas karena tak lagi menggendong beban berat pengembangan motor di pabrikan. Terlebih Rossi kabarnya juga bakal disupport dengan full spec motor pabrikan layaknya Vinales dan Fabio.
Baca juga : Quartararo: Yamaha tak Mendengarku untuk Motor 2020
So, kita tunggu saja kiprah Rossi musim 2021 nanti. Apakah doi mampu semoncer tahun 2000 silam? Membawa Honda NSR500 Nastro Azzuro (satelit) ke tangga juara dunia? Meskipun tentu PR nya tidaklah mudah. Mengatasi kedigdayaan Marquez-Honda. Belum lagi Quartararo-Yamaha nantinya. Semoga berguna… (mmz)