Quartararo Pole di Kualifikasi MotoGP Andalucia, Marc Kemana?

Diposting pada

MOTOMAZINE.COM – Hari ini di sirkuit Jerez kembali digelar sesi kualifikasi MotoGP putaran kedua. Putaran pertama balap musim 2020 telah dilaksanakan di sirkuit yang sama, pekan kemarin. Meski digelar di sirkuit Jerez, kali ini pihak penyelenggara menamakan race kali ini dengan nama GP Andalucia. Entahlah, wes intine mirip. Dan di MotoGP Andalucia ini si rookie fenomenal 2019 Fabio Quartararo berhasil sabet pole position singkirkan kompatriotnya di Yamaha pabrikan Maverick Vinales.

Yang justru jadi sorotan banyaka orang adalah Marc Marquez. Pembalap Repsol Honda ini membuat gebrakan dengan kembali tampil pasca alami patah tulang kanan saat jalani balap pekan kemarin. Terhitung cuma 3 hari saja Marquez nekat mengendarai motornya dan jelas ini jadi perhatian pengamat balap di seluruh penjuru dunia.

Baca juga : Quartararo Juara MotoGP Jerez 2020, Rossi Rehat Marquez Gagal Jadi Hero

Marc Marquez dinyatakan fit untuk mengendarai motor di Jerez. Namun untuk balapan sepertinya nanti dulu. Pembalap HRC ini memang turun di FP3 dan tempati posisi 20. Namun saat lakoni sesi Q1 doi memilih tak menyelesaikan balapan dan melipir ke pit lalu masuk ke garasi belakang.

Lagi-lagi ini menjadikan teka-teki tersendiri. Apakah Marquez benar-benar keasakitan sehingga memilih rehat dan mengakhiri usahanya rebut posisi depan, atau Marquez sengaja rehat untuk kumpulkan tenaga demi membalap di hari Minggu esok? Who knows… Yang pasti secara regulasi doi sudah ikut sesi kualifikasi. Untuk ini kita tunggiu saja esok.

Back to pole sitter. Fabio yang memang tampil apik sepertinya punya bekal tersendiri hadapi motoGP Andalucia ini. Pekan kemarin pembalap Perancis ini berhasil raih pole sekaligus juara pertama sekaligus perdana di debut MotoGP nya. Secara mental doi pasti jauh lebih pede dan kuat.

Posisi dua sendiri dilisi pembalap Monster Energy Yamaha Maverick Vinales. Doi yang sempat nyodok ke posisi pertama harus rela dimentahkan oleh kecepatan juniornya, El Diablo. Yaweslah, Maverick kudu rela ada di posisi dua.

Posisi tiga diisi oleh pembalap Pramac Ducati, Pecco Bagnaia. Sedikit mengejutkan juga sih. Pasalnya sedari sesi FP1 dihelat pembalap Italia ini sudah tunjukkan pace bagus dengan Ducati Desmosedici tunggangannya.

Di belakangnya bertengger pembalap Monster Yamaha sekaligus suhu dari Bagnaia, Valentino Rossi. Rossi yang sempat berujar ‘meminta kepercayaan’ kembali ke Yamaha berhasil buktikan bahwa dia bisa lebih cepat dari hasil pekan kemarin. Vale si pemuda berusia 41 tahun ini berhasil amankan posisi empat.

Dua kstaria yang juga turun ke Jerez dengan kondisi cedera pasca operasi yakni Cal Crutchlow dan Alex Rins masing-masing berada di posisi 13 dan 20.

Jalannya race esok kayaknya bakal menarik ini. Pasalnya pembalap KTM Tech 3 Miguel Oliveira juga berhasil nyodok ke posisi lima. Hmmm… RC16 racikan Dani Pedrosa sepertinya mulai menunjukkan taji.

Dan berikut hasil lengkap kualifikasi (1 dan 2) MotoGP Andalucia 2020:

ANDALUCIA MOTOGP – FULL QUALIFYING RESULTS
POS RIDER NAT TEAM TIME/DIFF LAP MAX
1 Fabio Quartararo FRA Petronas Yamaha (YZR-M1) 1’37.007s 6/8 283k
2 Maverick Viñales SPA Monster Yamaha (YZR-M1) +0.095s 3/7 284k
3 Francesco Bagnaia ITA Pramac Ducati (GP20) +0.169s 7/7 291k
4 Valentino Rossi ITA Monster Yamaha (YZR-M1) +0.335s 7/7 286k
5 Miguel Oliveira POR Red Bull KTM Tech3 (RC16) +0.337s 3/3 287k
6 Franco Morbidelli ITA Petronas Yamaha (YZR-M1) +0.405s 5/7 283k
7 Jack Miller AUS Pramac Ducati (GP20) +0.416s 8/8 290k
8 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V) +0.457s 6/7 283k
9 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)* +0.589s 3/7 284k
10 Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) +0.593s 7/7 286k
11 Danilo Petrucci ITA Ducati Team (GP20) +0.899s 2/6 290k
12 Pol Espargaro SPA Red Bull KTM (RC16) +3.270s 3/5 283k
  Qualifying 1:
13 Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V) 1’37.644s 7/8 289k
14 Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (GP20) 1’37.656s 7/8 289k
15 Johann Zarco FRA Reale Avintia (GP19) 1’37.761s 7/8 289k
16 Aleix Espargaro SPA Aprilia Gresini (RS-GP) 1’37.885s 6/7 283k
17 Iker Lecuona SPA Red Bull KTM Tech3 (RC16)* 1’38.206s 6/7 281k
18 Tito Rabat SPA Reale Avintia (GP19) 1’38.211s 7/8 288k
19 Bradley Smith GBR Aprilia Test Rider (RS-GP) 1’38.31s 6/7 284k
20 Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) 1’38.601s 6/7 289k
21 Alex Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)* 1’38.648s 4/7 285k
22 Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V) No Time 0/0 0

Last, balap MotoGP Andalucia akan dihelat esok siang waktu setempat atau sekitar pukul 19.00 waktu Indonesia Barat. So, jangan ketinggalan buat nonton.

Baca juga : Rossi Tampik Sudah Teken Kontrak bareng Petronas, Tapi Pastikan Membalap di 2021

Yang jadi pertanyaan selanjutnya adalah tanpa Marquez, atau tanpa  maksimalnya Marquez, apakah MotoGP ini akan seseru pekan kemarin? Asli, kecepatan balap Marc kemarin sudah merusak suasana kekhidmatan MotoGP! (mmz)

Gambar Gravatar
Penulis adalah penghobi dunia otomotif yang mencoba berbagi info kepada pemirsa semua tentang berita terbaru seputar sepeda motor, mobil, balap dan MotoGP. Terima kasih sudah berkunjung ke blog sederhana ini dan semoga bermanfaat.

Silahkan sampaikan uneg-uneg pemirsa di sini