MOTOMAZINE.COM – Setelah agak lama menunggu perihal boleh tidaknya tes shake down dan pramusim Sepang, akhirnya terkonfirmasi sudah jikalau tes yang sangat dinantikan para pembalap MotoGP sebelum benar-benar lakoni musim balap tahunan itu batal. Yaps, tes pramusim MotoGP Sepang Malaysia resmi batal karena sikon darurat.
Adalah Perdana Menteri Malaysia yang mengumumkan kalau Malaysia akan memberlakukan pembatasan kegiatan pada semua sektor hingga 1 Agustus 2021 mendatang.
Imbasnya, tes shake down dan pramusim yang semula akan dihelat pada bulan Februari ini otomatis dibatalkan. Setelah sebelumnya terdengar kabar Dato Razlan Razali selaku orang asli Malaysia dan salah satu orang terpenting di Petronas Yamaha berusaha menghadirkan Rossi di negeri Jiran saat tes shake down berlangsung.
Namun nihil. Ternyata Malaysia lebih mementingkan kesehatan warganya. Dan itu memang langkah yang paling tepat. Sebab hingga saat ini kasus Covid-19 di Malaysia sudah tembus 138.000 penderita.
Dan dengan batalnya tes Sepang 2021, maka otomatis harapan bakal diadakannya tes MotoGP tentu saja berpusat di Qatar saja. Tes pramusim Qatar akan berlangsung pada tanggal 10 sampai 12 Maret 2021.
Dan tidak mrnutup kemungkinan tes Sepang nantinya beralih ke sana. Cuman yang menjadi pertanyaan sekarang adalah, apakah pemerintah Qatar juga akan memberikan ijin imigran untuk datang dan menggelar tes atau bahkan balapan di Losail?
Ataukah mereka juga kekeuh menutup akses warga asing ke negaranya karena saking pedulinya mereka terhadap kesehatan rakyatnya? Kita tunggu saja sam.. Dan semoga balap MotoGP musim 2021 ini bisa berjalan dengan normal yang muaranya pandemi segera berlalu. (mmz)
Artikel terkait:
- Zarco ingin Jadi Pebalap Pabrikan. Wah ini…
- Raih Hasil Bagus di COTA tapi Marini Frustasi
- Sofuoglu: Kemungkinan Toprak ke MotoGP 50:50
- Poin dalam Balapan Penting, Gak Asal Ngegas tapi Gubrak!
- Dominasi Sesi Basah-Kering, Marc Tak Tersentuh di Day 1 COTA
- Marini: Potensi Kita Sekarang di Top 10
- Toprak: Gantikan Marini? Yamaha Juga Kosong
- Gosip MotoGP: Toprak Gabung ke HRC 2026, Siapa Tersingkir?
- Risiko Jika Bagnaia Jadi Balik ke GP24
- Kemenangan Back to Back Marc Marquez di Argentina, Morbidelli Podium 3