Motomazine.com – Konsumen sepeda motor tak hanya berhak mendapatkan produk kendaraan yang berkualitas. Konsumen juga memperoleh layanan purna jual yang baik serta aspek keselamatan lewat edukasi tentang fitur-fitur keselamatan dan teknik berkendara yang baik melalui pelatihan safety riding.
Untuk itu, PT. Mitra Pinasthika Mulia ( MPM Honda Jatim) distributor sepeda motor Honda wilayah Jatim & NTT tetap konsisten untuk memberikan edukasi keselamatan berkendara kepada masyarakat sebagai wujud tanggung jawab pada keselamatan konsumen dengan tema ‘Cari_aman adalah Hak Konsumen’ dalam edukasi yang diberikan kepada 20 konsumen Honda di Surabaya dan sekitarnya yang merupakan member konsumen loyal.
Edukasi safety riding bagi konsumen pengguna motor Honda ini menyasar berbagai kalangan. Edukasi diberikan secara komprehensif mulai dari teori hingga praktek, di MPM Safety Riding Course (17/10).
Edukasi ini juga merupakan salah satu benefit yang didapat sebagai loyal customer MPM. Mereka dapat berlatih langsung bagaimana berkendara aman melalui ilmu dari para instruktur safety riding MPM Honda Jatim di Learning Center, Sidoarjo.
“Keselamatan adalah hak konsumen dan hak untuk menerima edukasi mengenai keselamatan berkendara. Kegiatan edukasi safety riding kepada konsumen rutin dilakukan untuk menumbuhkan kesadaran berkendara aman bagi semua pengendara, agar virus positif ini dapat ditularkan lebih luas lagi untuk keamanan dan keselamatan lalu lintas.” kata Hari Setiawan selaku Instruktur Safety Riding MPM Honda Jatim.
Tak lupa MPM Honda Jatim juga mensosialisasikan #Cari_Aman naik motor Honda disetiap kesempatan dengan memanfaatkan kunjungan konsumen yang hadir ke Dealer Honda dengan menyediakan simulator Honda Riding Trainer (HRT) yang dapat dimanfaatkan oleh konsumen untuk melakukan simulasi berkendara dengan menggunakan komputer. Apalagi alat simulator jenis HRT itu dapat digunakan semua kalangan dan disesuaikan lokasi yang hendak dilalui seperti di arena permainan.
Selain itu juga tim Safety Riding MPM Honda Jatim turut memberikan edukasi dengan mengunjungi konsumen loyal agar ikut serta membantu dan mengkampanyekan #Cari_aman sebagai slogan keselamatan berkendara dari sepeda motor Honda.
MPM Safety Riding Course
MPM Safety Riding Course berada di Jalan Raya Sedati 101, Gedangan, Sidoarjo. Upaya ini untuk memenuhi kebutuhan masyarakat terkait pemahaman keselamatan di jalan raya dan keterampilan berkendara. MPM Safety Riding Course yang didirikan pada 2015 dilengkapi ruang kelas, simulator, serta beberapa tipe motor Honda yang digunakan untuk praktik. Juga digunakan untuk pelatihan berkendara sepeda motor yang aman, seperti teknik pengereman, keseimbangan, menikung, serta memprediksi bahaya.
Berbagai kegiatan pelatihan dan program kampanye keselamatan berkendara juga dilakukan. Bekerja sama dengan pemerintah, kepolisian, sekolah, institusi, maupun komunitas masyarakat. Seperti Honda Safety Riding Festival, Kampung Safety Riding, Taman Lalu Lintas, Safety Riding Lab di sekolah, pembentukan duta safety riding di berbagai level pendidikan, lomba kampanye keselamatan berlalu lintas melalui media sosial, dan beragam aktivitas lainnya. MPM Safety Riding Course tidak hanya menjadi fasilitas umum dalam mendapatkan ilmu keselamatan berkendara namun menjadi tempat para instruktur untuk mengasah kemampuan berkendara.
So, kapan lagi berkesempatan berguru langsung pada ahlinya? Selalu ada manfaat saat sampean menjadi konsumen loyal MPM Honda Jatim. (mmz)
1 komentar