Motomazine.com – Yamaha Fazzio menjadi skutik viral dan sukses menarik perhatian biker tanah air. Terbukti, pencarian dan laman medsos motomazine saat ini penuh dengan kata kunci yang mempertanyakan perihal skutik bertema Classy ini. Yaps, setidaknya ini menjadi bukti betapa Fazzio memang memikat untuk dikepoin. Dan kemarin (26/01) Yamaha DDS Mandiri secara resmi merilis Fazzio Hybrid Connected untuk wiayah plat AE-AG atau Madiun Kediri. Sebuah sesi presscon yang menghadirkan banyak sekali pertanyaan tentunya.
Yamaha Fazzio sendiri hadir dalam 2 varian yakni Fazzio NEO dan Fazzio LUX. Pembeda keduanya hanya terletak pada pewarnaan saja. Untuk Yamaha boleh dibilang mereka cukup greget menghadirkan Fazzio Hybrid Connected ini. Beda dengan Fino yang terkesan ketinggalan selangkah untuk coba bersaing di pasar skutik retro, untuk Fazzio ini beda. Cukup siap untuk merebut pasar.
Yamaha DDS Mandiri sebagai distributor penjualan area Madiun dan Kediri secara resmi melaunching Fazzio ini bertempat di Sosial Cafe yang ada di Sun City Madiun. Acara presscon ini sekaligus menjadi event penyerahan kunci secara simbolis kepada dua pembeli pertama Yamaha Fazzio di kota Madiun.
Yamaha Fazzio mengusung mesin 125cc hybrid blue core. Assist ini akan bekerja untuk 3 detik pertama saat motor berakselerasi dari posisi diam. Ingat yes, dari posisi diam. Yang masih meragukan keawetan baterai harap pendam dalam-dalam prasangka itu. Sebab Yamaha sudah menjamin kelangsungan baterai dengan memaksimalkan pengisian menggunakan Smart Motor Generator Control Unit (SMGCU). Teknologi inilah yang akan mengontrol kondisi baterai setiap 10 menit, menjaga agar assist siap digunakan.
Jangan berharap lebih seperti motor Hybrid yang sudah ada. Sebut saja PCX. Yamaha Fazzio punya sistem hybrid yang jauh lebih sederhana. Power awal saat akselerasi akan dibantu daya baterai GTZ6V saja. Wajar dong, ini kan motor hybrid dengan harga paling terjangkau.
Cuman untuk feel awal, tarikannya emang kerasa halus banget. Enteng dan bertenaga. Jadi sampean gak perlu ngebejek gas terlalu dalam, si Fazzio ini sudah mau jalan dengan lancarnya. Video test ride sudah mmz unggah di youtube.com/c/motomazine.
Yang kemudian masih menyisakan misteri adalah konsumsi bahan bakar. Logikanya tenaga yang dihasilkan oleh ledakan piston ikut terbantu dengan assist yang dihasilkan baterai. Ditambah dengan fitur Smart Stop System (SSS) harusnya motor ini jauh lebih irit bahkan dibanding Yamaha Gear125 sekalipun.
Satu lagi untuk aksesoris yang nempel di bodi belakang yakni centelan barang (additional) yang nempel ke frame langsung, Yamaha menyarankan beban maksimal 5 kg untuk dipasangkan di situ.
Selebihnya dengan harga Rp22,5 juta untuk Fazzio NEO dan Rp22,8 juta untuk Fazzio LUX, motor ini sudah sangat worthed untuk dimiliki. So, yang sudah kepengen langsug boyong ke rumah. Yamaha Fazzio punya 6 pilihan warna yakni hitam, biru (cyan), putih (cream), dan merah untuk versi NEO dan dua warna matte hitam serta matte silver untuk versi LUX nya. (mmz)
Artikel terkait:
- FOMO Fazzio Hybrid Movement Guncang Jl Tunjungan Surabaya, Ratusan Gen Z Enjoy Nikmati Experience Unik
- Fazzio Youth Festival Hadir Kembali untuk Gen Z yang Aktif dan Atraktif
- Warna Baru Fazzio Hybrid Lebih Irit Lebih Worth it
- Keren! Desain Pemenang Fazzio GGWP akan Menjadi Nyata di IMOS 2024
- Gen Z Tampil Makin Skena dengan Fazzio Hybrid di Yamaha Fazzio Day
- 23 Jutaan Saja Fazzio Hybrid Series Hadir dengan Warna Terbaru, Auto Worth it
- Yamaha Modificlassy Binjai jadi Magnet Pemerhati, tak melulu Pukulin Pisang
- Meski Gak Sampai Sejuta, Modifikasi Yamaha Fazzio ini Sukses Gondol Juara
- Nyaman Maksimal Buat Boncengan, Yamaha Fazzio BISA
- Yamaha Fazzio Modifest 2024, Hari ini Meriahkan Jogja!