Motomazine.com – Digitalisasi saat ini menuntut siapa saja untuk terus bergerak mengikuti perkembangan teknologi. Kemunculan berbagai online platform seperti media social adalah sebuah bukti bahwa digitalisasi terus memunculkan produk komunikasi yang lebih canggih. Dulu selebriti adalah profesi untuk mereka yang tampil sebagai public figure di televisi. Namun, istilah tersebut meluas hingga memunculkan konsep kekinian yaitu “Selebgram”.
Selebgram berasal dari kata “Selebriti” dan “Instagram”. Mereka yang disebut selebgram adalah orang yang memiliki banyak pengikut di Instagram dan memiliki banyak konten kreatif. Selebgram juga bisa memberikan pengaruh kepada followers-nya untuk mendukung atau bahkan menolak suatu hal.
Menjadi selebgram adalah profesi yang saat ini dapat dilakukan siapa saja. Biasanya berawal dari keaktifan di media sosial dan konten yang kreatif akan mendorong orang lain untuk mengikutinya. Profesi ini dilakukan secara profesional dengan rate-card sebagai standar harga jasa sebagai selebgram.
Hobi bermain media sosial dan rajin membuat konten yang kreatif bisa menjadi ladang menghasilkan pundi-pundi rupiah yang menjanjikan. Namun, tentu saja ada tips dan trik agar bisa menjadi selebgram yang profesional dan terkenal.
PT. Surya Timur Sakti Jatim (Yamaha STSJ) berkolaborasi dengan Riska Maraya yang merupakan selebgram sekaligus founder @marayabrownies Fun Talkshow akan membahas mengenai bagaimana tips & trik menjadi selebgram yang profesional hingga bisa menghasilkan uang. Diketahui bahwa Riska memulai profesi tersebut sejak masih berkuliah.
“Anak-anak muda saat ini memang harus kreatif dan bisa memanfaatkan peluang. Untuk itu kami selalu mendukung hal tersebut melalui Fun Talkshow dengan menghadirkan berbagai narasumber. Tentu terlebih bisa mengajak mereka untuk mengembangkan diri dengan positif akan berguna untuk masa depan mereka,” Tutur William Saputra selaku Manager Promosi Yamaha STSJ.
Riska Maraya akan hadir dan sharing di Fun Talkshow pada Minggu, 27 Maret 2022 pukul 14.00 WIB. Acara itu disiarkan langsung melalui instagram @digikopdar.
Menariknya, Yamaha STSJ juga memberikan hadiah spesial untuk konsumen yang mengikuti Fun Talkshow ini dengan total hadiah ratusan ribu rupiah. Menarik bukan? Gass lah biar kekinian. (mmz)
Artikel terkait:
- Hadir dengan Warna Terbaru, Yamaha X-Ride 125 Kian Kuatkan Jiwa Adventure
- Yamaha Tes Mesin V4 di Brno, M1 Lebih Cepat 2 Detik dari Rekor!
- Yamaha Hadirkan Yamalube Power XP Matic, Oli Canggih Mesin Blue Core 125cc
- Maximalin Gaya dan Performa Lo Cuma bareng Aerox Alpha!
- Hadir Kembali, Program Sobek Label Oli Yamalube Berhadiah Miliaran
- Umur Setahun Ban Bawaan Grand Filano Keok!
- Fazzio Gayaku, Cara Anak Muda Madiun Tampil Beda!
- Makin Pol Kalcernya, inilah Warna Terbaru Yamaha Fazzio 2025
- Yamaha Motor Menjadi Technical Partner Pengembangan Powertrain E-Prix Formula E
- Tampil Classy di Setiap Momen, Grand Filano Nyata Irit di Tiap Perjalanan