Motomazine.com – Salam safety riding bro sis.. Satu teka-teki mengenai motor all new Honda CBR250RR akhirnya terjawab sudah. Per hari ini, berbarengan dengan hadirnya Marc Marquez di sirkuit Sentul untuk menjajal langsung CBR250RR, pihak AHM secara resmi juga telah merilis spesifikasi mesinnya.
Dilansir oleh Detikoto, motor berkapasitas 249,7cc yang bakal menjadi penantang Yamaha R25 dan Kawasaki Ninja 250 ini mempunyai mesin liquid-cooled 4-stroke DOHC 8-valve, paralel twin cylinder dengan Bore x Stroke 62.0 x 41.4 mm dan perbandingan kompresi 11,5 : 1, motor ini memiliki power puncak di mesin 36,3 HP pada 12.500 rpm.
- Tampil Makin Unik dan Berkarakter inilah New Honda Scoopy Terbaru 2025
- Bukan PCX, Honda Rilis New Scoopy 2025!
- Hari ini AHM Rilis Motor Baru. Kuat Dugaan New PCX 2025!
- Buktikan Kualitas, Modifikator Perwakilan MPM Honda Jatim Borong Juara di HMC 2024
- Tampil Makin Unik dan Beda, inilah Honda ST125 Dax Terbaru
- Attack Mode! Honda ADV 160 MY 2025 pun Siap dirilis?
- Seru Pol! Lebih dari 30 Ribu Bikers Tumplek Blek di Honda Bikers Day 2024 Klaten
- MPM Honda Jatim Edukasikan Safety Riding Cari_Aman untuk 600 Siswa Gen Z
- Harusnya Hari ini MMZ Gasss ke Honda Bikers Day Magelang, Tapi…
- Dijual Mulai 38 Jutaan, AHM Segarkan Tampilan Motor Sport Terlaris New Honda CBR150R
Torsi maksimum di mesin sendiri mencapai
22,5 Nm/ 10.500 rpm. Dengan bobot paling ringan di kelasnya, yakni 165 kg untuk Honda CBR250RR standard dan 168 kg untuk Honda CBR250RR versi ABS, maka di klaim motor ini mampu menempuh 200 meter dalam 8,65 detik, dengan Topspeed tembus hingga170 km per jam (sepertinya via GPS/ Racelogic).
So, bagi anda yang penasaran dengan berapa sih besaran power dan torsi dari CBR250RR ini, maka mulai hari ini anda sudah bisa mendapatkan jawabannya. Tak terlalu besar jika dibandingkan kompetitor memang (beda 0,3 HP dibanding R25), namun dengan berbagai fitur yang dijejalkan seperti 3 mode berkendara (comfort, sport dan sport +) serta throttle by wire system serta tombol pencatat laptime sepertinya memang berat untuk memalingkan muka dari All New Honda CBR250RR ini. Ditambah desain serba runcing dan agresif pasti motor dengan jargon Total Control ini bakal mampu menarik hati konsumen motor-motor sport di tanah air.
Untuk harga, kembali pihak AHM hingga saat ini belum merilis harga resmi dari All New Honda CBR250RR ini. Estimasinya sih di kisaran 60-70 jutaan. Kepastiannya silahkan ditunggu bulan depan. Sebab AHM menjanjikan bakal merilis harga resmi All New Honda CBR250RR ini sebulan yang akan datang… (MMz)
==============
Punya pertanyaan atau ingin berbagi informasi? Kirim saja ke:
• motomazineblog@gmail.com
Kuciwaaa beda tipis sm R25..harga overprice
Emang harapannya berapa msbro?