Kembaran MX King, si Yamaha Exciter 150 Facelift Resmi Meluncur di Vietnam. Intip Apa Saja yang Baru!

Diposting pada



Motomazine.com – Masbro, Yamaha Vietnam si penelur Exciter 150 baru saja melakukan facelift terhadap bebek sport nya itu. Tepatnya kemarin, 3 Agustus 2018 Yamaha Vietnam memperkenalkan Exciter 150 facelift 2018 ke khalayak.

Seperti sudah terbocorkan sebelumnya, kali ini Yamaha memberikan beberapa upate fitur dan tampilan. Kembaran MX King 150 ini tak sepenuhnya mengalami ubahan bodi. Secara garis desain dari tebeng, sayap, bodi tengah, hingga buritan semuanya sama.

Yang membedakan adalah desain headlamp serta teknologi pencahayaan LED yang kini disematkan. Pembaruan juga terlihat pada panel speedometer masbro. Kembaran MX King 2018 aka Exciter 150 facelift ini sudah dibekali speedometer full digital LCD kayak miliknya Aerox 155. Yang menarik lagi adalah kunci sudah dilengkapi dengan answer back system.


Selain headlamp, speedometer dan answer back, Yamaha juga menyematkan ban depan yang lebih gede pada Exciter 150 terbarunya. Motor yang pada akhirnya tetep memakai mesin 150 cc SOHC ini kini dibekali ban depan ukuran 90/80-17.

So… Apakah si Exciter 150 ini nanti bakal beneran masuk ke Indonesia? Dengan nama MX King, layaknya yang YIMM lakukan di awal dulu? Atau malah si Exciter 150 ini memang buatan YIMM yang diekspor ke Vietnam sana? Semoga berguna… (mmz)
baca juga:


Lebih dekat dengan Motomazine di:

  • e-mail: motomazineblog@gmail.com
  • facebook: motomazine.com
  • twitter: motomazine
  • IG: @motomazineblog
  • Youtube channel: Motomazine
  • WA: 085233819298
  • BB: D8DCFC9A
Gambar Gravatar
Penulis adalah penghobi dunia otomotif yang mencoba berbagi info kepada pemirsa semua tentang berita terbaru seputar sepeda motor, mobil, balap dan MotoGP. Terima kasih sudah berkunjung ke blog sederhana ini dan semoga bermanfaat.

Silahkan sampaikan uneg-uneg pemirsa di sini