Meski Prediksi Pensiun, Lorenzo berharap Rossi ke Ducati

Diposting pada

Motomazine.com – Menarik melihat apa yang akan terjadi pada seorang Valentino Rossi musim depan. Banyak yang memprediksi pembalap 42 tahun tersebut akan penisun. Namun tak sedikit pula yang berharap Rossi masih bertahan di MotoGP. Karena bagi sebagian orang, Rossi lah alasan mereka tetap menonton MotoGP. Pun begitu dengan mantan rekan setim Rossi, Jorge Lorenzo. Pembalap asal Spanyol tersebut memprediksi kalau Rossi juga bakal pensiun akhir musim ini. Meskipun Lorenzo berharap Rossi akan melipir ke Ducati. Lah kok bisa begitu?

Siapa yang tak tahu tim Aramco VR46 yang akan masuk MotoGP musim depan. Siapa juga yang tak tahu magnet dari seorang valentino Rossi dalam mengundang sponsor. Bahkan bos tim Petronas Razlan Razali mengakui hal ini. Lihat saja tim Petronas. Sejak Rossi datang bertambah pula sponsor yang bernaung. Mulai dari Monster Energy, Green Power hingga yang terakhir ini Fantom.

Nama utama yang akan mengisi tim Aramco VR46 tentu saja adalah Luca Marini, adik Valentino Rossi. Namun pembalap kedua belum ditentukan hingga saat ini. Nama yang mencuat tentu saja murid VR46 Academy Marco Bezzecchi. Tapi, Rossi pernah berkelakar kalau dia bosnya. Dia bisa saja membalap di timnya sendiri.

Lorenzo pernah menjadi test rider Yamaha

Pun begitu dengan Jorge Lorenzo. Meski memprediksi Rossi pensiun tapi Jorge tetap berharap Rossi akan melipir ke Ducati sekali lagi. Karena Ducati saat ini benar-benar berbeda.

“Di usia 42 ia terlihat sangat menderita. Saat ini dia berada di posisi 19 dengan 17 poin. Sangat sulit memprediksi apa yang akan terjadi. Tapi menurut yang saya rasakan Rossi akan pensiun akhir musim ini. Akan tetapi saya akan sangat suka melihat Rossi di Ducati. Itu akan memberikannya feeling berbeda daripada Yamaha selama beberapa tahun terakhir ini. Tetapi lagi-lagi sangat sulit memprediksi dan bisa jadi dia mengakhiri balap MotoGP musim ini.” tutur Jorge.

Yaps, lebih jelasnya kita tunggu saat presscon hari Rabu ini di Assen. (mmz)

Gambar Gravatar
Penulis adalah penghobi dunia otomotif yang mencoba berbagi info kepada pemirsa semua tentang berita terbaru seputar sepeda motor, mobil, balap dan MotoGP. Terima kasih sudah berkunjung ke blog sederhana ini dan semoga bermanfaat.

Silahkan sampaikan uneg-uneg pemirsa di sini