Motomazine.com – (Surabaya) Komunitas CB150X Adventure Indonesia chapter Surabaya atau CB150X Adv Id Chaper Surabaya dan CB150X Adventure Indonesia chapter Sidoarjo atau B150X Adv Id Chaper Sidoarjo menggelar kopdar di MPM Riders Cafe Surabaya.(23/06)
Agenda ini untuk silaturahmi sekaligus menyampaikan materi dan berdiskusi untuk kemajuan bersama komunitas. Pembahasan berikutnya pada mekanisme mutasi members CB150X Adv Id chapter Surabaya ke CB150X Adv Id chapter Sidoarjo. Dimana CB150X Adv Id chapter Sidoarjo resmi dideklarasikan dan pengurus disusun, beberapa anggota CB150X Adv Id chapter Surabaya yang berdomisili di Sidoarjo mutasi ke CB150X Adv Id chapter Sidoarjo
“Dengan terbentuknya komunitas CB150X Adv Id chapter Sidoarjo ini menjadi wadah bagi bikers khususnya pengguna Honda CB150X di wilayah Sidoarjo,” kata Fariz Hadi Wibowo , Community Development MPM Honda Jatim.
Dalam kesempatan ini disampaikan manfaat masuk menjadi members MPM Honda Riders. Termasuk berbagai fitur yang ada di MPM Honda Riders Apps dijelaskan dan juga menyampaikan terkait partnership.
Menariknya materi yang disampaikan membuat muncul beberapa pertanyaan seputar partnership.
Selain itu juga diangkat juga rencana Kopdargab CB150X Pengda Jatim. Rencananya dihelat di Surabaya sekaligus perayaan Anniv CB150 Adv Id chapter Surabaya.
Mengakhiri acara kopdar riding bersama dalam CB150X Night Ride sambil menikmati pemandangan kota di malam hari. Dengan mengambil start dari MPM Riders café dan berkendara bersama menjelajahi titik ikonik dan bersejarah di Surabaya dengan tetap memperhatikan #Cari_Aman saat berkendara. Semoga semakin kompak ya… (mmz)
Artikel terkait:
- Se-Miliar-an Doang, Sultan Jatim Silahkan Bungkus Honda Gold Wing SE 50 Tahun
- Vario EduRide 2025: Peringati Hari Pendidikan Nasional, Bikers Honda Malang Ajak Pelajar Belajar dan Berbagi
- MotoGP: Pak RT Yakin Honda Berebut Jurdun di 2027
- Cuaca Kacau, Johann Zarco Menangi Home Race MotoGP Le Mans
- MPM Honda Jatim Siapkan 5000 Riders Ramaikan Parade Vario 160
- Jangan Asal, Begini 11+1 Cara Nge-Sein yang Benar
- Semangat Edukasi #Cari_Aman Berkendara, Duta Safety Riding SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen Terima Beasiswa Yayasan Astra Honda Motor
- Jika Hijrah ke MotoGP Better Toprak Gabung Yamaha
- Bisa Nrabas Biaya 360 Juta, inilah New Honda XL750 Transalp 2025
- Zarco Beberkan Masalah yang Mendera Honda di Jerez