Data AISI Triwulan Pertama Tahun 2017 Catatkan Honda Sebagai Motor Terlaris

Diposting pada


Honda BeAT jadi motor terlaris berdasar data AISI Januari-Maret 2017

Motomazine.com – Salam safety riding bro sis… Selalu menarik memang untuk menyimak pergerakan distribusi sepeda motor di tanah air. Tak ayal, data-data distribusi yang dikeluarkan oleh Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia ini dijadikan tolok ukur suksesnya penjualan baik oleh pabrikan maupun sekedar sebuah wawasan, bukan bahan BeCe bagi loyalis sebuah ATPM.
Dan lagi-lagi…. berdasarkan data AISI triwulan pertama tahun 2017 (Januari-Maret), rekor sebagai motor terlaris masih dipegang Honda dengan prestasi penjualan mencapai  82,57% dari total distribusi sepeda motor di Indonesia yang mencapai 1.401.538 unit. Sebuah capaian luar biasa tentunya.
Dari total penjualan tersebut Honda BeAT series masih menguasai dengan mondominasi penjualan sebanyak 485.676 unit. Di posisi kedua diisi oleh skutik Honda lainnya yakni Vario series dan diperkuat lagi dengan Scoopy di peringkat ketiga. Selebihnya Yamaha Mio M3 dan NMAX berturut-turut menempati peringkat empat dan lima.
Dan berikut data AISI bulan Januari-Maret 2017 dengan posisi 10 motor terlaris:
1. Honda BeAT Series: 485.676 unit
2. Honda Vario Series (termasuk 110, 125 dan 150 cc): 301.374 unit
3. Honda Scoopy: 135.969 unit
4. Yamaha Mio M3: 77.481 unit
5. Yamaha NMAX: 50.655 unit
6. Honda Revo: 36.230 unit
7. Honda CB150R StreetFire: 34.403 unit
8. Yamaha Fino: 34.125 unit
9. Honda Supra X: 30.498 unit
10. Yamaha Soul GT: 25.623 unit.
Oh ya… Honda CB150R Streetfire juga masuk dalam jajaran 10 motor terlaris dan menempati posisi ketujuh.
So… Adakah tunggangan kesayangan anda nangkring di salah satu daftar motor terlaris tersebut..??? (MMz)

Baca Juga


===============
Punya pertanyaan atau ingin berbagi pengalaman? Tulis saja di:

  • e-mail: motomazineblog@gmail.com
  • facebook: motomazine.com
  • twitter: motomazine
  • IG: @motomazineblog
  • WA: 085233819298
  • BB: 524dbd4e
Gambar Gravatar
Penulis adalah penghobi dunia otomotif yang mencoba berbagi info kepada pemirsa semua tentang berita terbaru seputar sepeda motor, mobil, balap dan MotoGP. Terima kasih sudah berkunjung ke blog sederhana ini dan semoga bermanfaat.

12 komentar

      1. sudah jadi imagenya beat, apalagi pasang ACGnya telat,, bukti terkini, mau beli metik buat nyonya, dy gak doyan beat, katanya starter dan suara mesinnya berisik wkwkwkwkwk

      2. nyonya akhirnya memutuskan pilih produk kartel sebelah, yang 155cc pake ve ve ah itu, aku sing mumet, duite mung cukup tuku address sing bebas kartel wkwkwkwk

Silahkan sampaikan uneg-uneg pemirsa di sini