Motomazine.com – Salam safety riding bro sis… Kemarin, tanggal 26/9/2017 tibalah saatnya SABRI menjalani servis perdananya. Ya, pasca menempuh jarak lumayan mengenyangkan di sini, New Honda CB150R SF besutan Motomazine pun genap menempuh jarak 991 km. Ya sudah tak berlama-lama, keburu hangus digelandanglah SABRI ke bengkel AHASS MPM Honda Ponorogo.
Ya, Kupon Perawatan Berkala (KPB) pertama berlaku untuk kilometer maksimal 1000 atau sebulan pasca pembelian. Mana yang tercapai terlebih dahulu.

Di KPB 1 ini kita mendapat pelayanan berupa servis + ganti oli gratis. Oli yang diberikan adalah MPX 1 (sport) ukuran 1,2 liter.
Baca juga:
- Se-Miliar-an Doang, Sultan Jatim Silahkan Bungkus Honda Gold Wing SE 50 Tahun
- Vario EduRide 2025: Peringati Hari Pendidikan Nasional, Bikers Honda Malang Ajak Pelajar Belajar dan Berbagi
- MotoGP: Pak RT Yakin Honda Berebut Jurdun di 2027
- Cuaca Kacau, Johann Zarco Menangi Home Race MotoGP Le Mans
- MPM Honda Jatim Siapkan 5000 Riders Ramaikan Parade Vario 160
- Jangan Asal, Begini 11+1 Cara Nge-Sein yang Benar
- Semangat Edukasi #Cari_Aman Berkendara, Duta Safety Riding SMK Muhammadiyah 1 Kepanjen Terima Beasiswa Yayasan Astra Honda Motor
- Jika Hijrah ke MotoGP Better Toprak Gabung Yamaha
- Bisa Nrabas Biaya 360 Juta, inilah New Honda XL750 Transalp 2025
- Zarco Beberkan Masalah yang Mendera Honda di Jerez
Singkat cerita, sepulang dari tempat gawe, mmz langsung melipir ke MPM Honda Ponorogo yang terletak di Jl. Soekarno-Hatta, selatan pabrik es Ponorogo.
Sekitar pukul 12.30 Motomazine sampai di dealer. Suasana sepi, hening, karena memang dari jam 12.00 siang sampai pukul 13.00 adalah waktu istirahat. Tapi ya sudahlah gak papa, langsung antri saja. Sekalian nunggu suhu mesin mendingin sehingga baut tap oli bebas slek.
Jam 1 siang berdenting, karena daftar paling awal ya SABRI langsung digelandang ke ruang servis setelah sebelumnya dimandikan terlebih dahulu.

Cek sana cek sini mulai dari kelistrikan, setel kekencangan rantai, toleransi tuas kopling, bersihkan filter, hingga ganti oli mesin dan cek angin ban semua dikerjakan dengan cekatan, teliti dan hati-hati. Pokoknya marem lah sampean lihatnya..hehe..
Singkat cerita semua proses terlalui dengan mantab.. Langsung bawa motor pulang ke rumah, eh…. Suaranya kok ilang?

So.. Percayakan selalu servis KPB motor Honda anda ke AHASS Honda bro sis.. Karena selain ditangani tenaga-tenaga profesional, anda juga akan dilayani dengan ramah dan tergaransi… Semoga berguna… (mmz)
Lebih dekat dengan Motomazine di:
- e-mail: motomazineblog@gmail.com
- facebook: motomazine.com
- twitter: motomazine
- IG: @motomazineblog
- Youtube channel: Motomazine
- WA: 085233819298
- BB: 524dbd4e