Motomazine.com – Salam safety riding bro sis… Setelah hampir dua minggu kencan bareng si All New Yamaha Vixoin R, akhirnya mmz dapat menarik kesimpulan lengkap mengenai versi naked All New Yamaha R15 ini. Dan dalam artikel berikut akan mmz jabarkan bagaimana impresi total review harian Yamaha Vixion R meliputi semua aspek, baik performa, handling, dan konsumsi bahan bakar.
Oke masbro, sebelumnya saya ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Yamaha DDS Mandiri Madiun yang telah sudi meminjamkan unit Yamaha Vixion R Racing Blue kepada Motomazine untukk direview secara daily use. Motor sendiri masih sangat standar, ting-ting, tanpa ubahan atau apapun. Lha wong pas mmz bawa odometernya masih nunjukin 1 km je. Tak hanya itu, ban juga masih sangat baru, belum nyentuh aspal sama sekali. Odometer 1 km itu bisa jadi adalah jarak yang ditempuhh dari truk turun ke gudang, begitu seterusnya hingga sampai ke Yamaha DDS Mandiri Madiun. Jadi ya motor ini masih benar-benar perawan.
Oke langsung saja kita bahas satu persatu masbro:
1. Performa
All New Yamaha Vixion R dibekali dengan mesin 4-langkah 155 cc SOHC 4 Valve liquid cooled dengan teknologi Variable Valve Actuation (VVA) yang mampu menghasilkan power maksimal diangka 14,2 kW atau sekitar 19,3 PS / 10000 rpm dengan torsi maksimum di angka 14,7 Nm / 8500 rpm.
Besarnya power puncak dan torsi ini ternyata berbanding terbalik dengan suara mesin yang dikeluarkan. Mesin Yamaha Vixion R ini asli halus banget cak. Sebagai mantan pengguna New Vixion Lightning (NVL) si 1PA asli saya sempat terkejut dengan halusnya mesin si BK6 ini.
Bicara kehalusan mesin ternyata juga berimbas pada feeling berkendara masbro. Mesin BK6 yang dibenamkan pada All New Yamaha Vixion R ini ternyata juga sangat minim vibrasi. Bahkan saat digeber dengan kecepatan tinggi, atau saat tenaga puncak sudah nabrakin limiter pun si Vixion R ini masih terasa halus. Vibrasi yang dihasilkan asli jauh dibanding NVL sekalipun.
Bergeser ke sisi lain dari performa, banyak request dari pemirsa yang sebenanrnya penasaran dengan topspeed Vixion R ini. Namun karena kondisi cuaca yang tidak memungkinkan, hampir setiap hari hujan cak…. Akhirnya mmz pun urung menjajal topspeed dari Vixon R Racing Blue ini. Sempat sih niat, dua kali running di malam hari, sekitar jam 12 an malam. Namun terkendala hujan juga. Videonya bisa sampean simak di channel Youtube Motomazine atau di IG-nya Motomazine juga sudah saya kasih teaser
Satu lagi yang menjadi perhatian adalah teknologi assist and slippery clutch yang dibenamkan di Yamaha Vixion R. Dengan teknologi yang juga dipakai oleh All New Yamaha R15, feeling berkendara pada Yamaha Vixion R ini jauh lebih terasa halus masbro. Baik akselesari maupun desaselerasi, semua terasa halus. Pengaplikasian assist and slippery clutch sendiri paling terasa saat downshifting, bahkan hingga ke gigi 1 sekalipun. Back Torque dari mesin terasa lebih smooth sehingga gak ada gejala sliding pada roda belakang. Untuk ini bahkan mmz berani downshifting/upshifting sambil miring.
2. Ergonomi
Yamaha Vixion R memberikan ergonomi dengan feeling khas Yamaha. Ya, walaupun ini motor sport berjenis naked, namun anda dituntut untuk sedikit nunduk kala menjangkau stang kemudi. Eits, jangan khawatir cak, posisi badan anda yang sedikit nunduk ini akan terasa enak dan pas karena posisi footstep yang sedikit mundur dan membuat kaki menggantung enak. Oh ya, footstepnya Yamaha Vixion R beda loh ya dibanding Vixion standar. Karena desain footstep Yamaha Vixion R lebih plek ke All New Yamaha R15 cak.
Untuk ketinggian jok sendiri menurut mmz gak begitu tinggi ya masbro. Yamaha Vixion R ini memiliki ketinggian jok di angka 795 mm. Bagi mmz yang bertinggi tubuh 175 cm dengan bb 75 kg, MasyaAllah, lemu tenan saya cak.. kaki kanan dan kiri bisa dengan sempurna memijak ke tanah.
3. Handling
Kuwalat kalau sampai sampean nyacat handling New Vixion R ini cak. Sasis deltabox dan swingarm banana yang disematkan membuat handling All New Yamaha Vixion R jadi sangat nurut danenak. Mau sampean ajak ngelibas jalan aspal dengan kontur dan kemiringan seperti apa juga, nih motor nurut banget cak. Untuk urusan handling ini mmz sudah langsung ngejajal New Vixion R ini ke Tawangmangu. Sudah mmz buatkan artikelnya juga sih, monggo di cek lebih lengkapnya di sini.
4. Konsumsi Bahan Bakar
Dibekali mesin 155 cc SOHC dengan VVA ternyata membuat Vixion R mampu terdongkrak dari segala lini cak. Tak hanya performa yang jempolan, namun juga konsumsi bahan bakar yang ngirit banget. Asli saya juga terkejut dengan yang satu ini. Konsumsi bahan bakar All New Yamaha Vixion R dengan metode harian, asal betot gas maksutnya, bisa membubuhkan angka yang cukup mencengangkan.
Penasaran? Sebentar cak.. uji irit All New Yamaha Vixion R ini mmz lakukan saat perjalanan ke Tawangmangu. Seperti yang sudah mmz di artikel handling Yamaha Vixion R, jalanan Tawangmangu mampu mewakili karakter jalanan dalam berkomuter sehari-hari. Mulai dari tanjakan, turunan, dari yang standar hingga terjal, ada semua. Beberapa jalanan yang sepi juga memaksa tangan untuk memuntir habis selongsong throttle. Dan dari pengujian ini didapatilah konsumsi bahan bakar Yamaha Vixion R adalah 45.0 km/liter dengan BBM jenis Pertamax (Ron 92).
5. Kenyamanan
Nah, ini yang juga perlu diperhatikan. Yamaha Vixion R adalah motor sport naked yang tentu saja juga memiliki ergonomi berkendara tegak namun sedikit sporty. Wes pokoke begitu lah cak..hehe… Bicara kenyamanan Vixion R, mmz sendiri juga gak nyangka kalau Yamaha Vixion R jadi senyaman ini. Meskipun masih dibekali dengan suspensi depan teleskopik biasa, namun tak mengurangi kelembutan redaman yang dihasilkan.
Dan yang paling menjadi konsentrasi motomazine adalah pada bagian kaki-kaki belakang. Yup, suspensi monoshock yang dipadu dengan swingarm banana serta velg 4 inch dibalut ban ukuran 130/70-17 nyatanya mampu memberikan redaman yang sangat empuk cak. Bahkan dibanding Vixion standar maupun New Honda CB150R. Untuk yang satu ini mmz harus ngakuin. Beughhh… Nyaman buanget pokoknya. Bahkan saat diajak ngehajar jalan bergelombang. Gak ada tuh cak terasa sampek mumbul-mumbul gitu. Anteng lah pokoknya. Dan anehnya, dengan suspensi yang lembut seperti ini lha kok handling motor tetap jempolan. Berarti Center of Gravity si Vixion R ini memang jempolan.
Untuk jok juga termasuk nyaman masbro. Menempuh perjalanan sekitar 100 km PP bagian belakang mmz masih terasa enak. Gak begitu terasa panas.
Kesimpulan
Dari beberapa pengalaman berkendara siang malam, “di bawah terik dan hujan, berlarian ke sana kemari tanpa beban” halah malah nyanyi, mmz bisa menarik kesimpulan diantaranya adalah:
- Mesin halus banget dengan vibrasi yang minim
- Performa jempolan. Torsi terasa jambak di bawah dengan power yang terus ngisi di atas (karena teknologi VVA yang disematkan).
- Pengoperasian kopling sangat enak karena adanya Assist and Slippery Clutch. Dan fitur ini juga yang membuat handling semakin mantap.
- Ergonomi berkendara enak, khas motor sport naked. Gak bikin tangan cepet pegel. Jok juga empuk, nyaman dan gak terlalu tinggi
- Lampu LED terang dan gak menyilaukan. Ditambah fitur lampu hazard yang sangat berguna selama perjalanan. Videonya di sini –> https://youtu.be/BfaGwfEe6jQ
- Konsumsi bahan bakar irit banget
- Handling jempolan, terutama bagi anda yang suka miring dan hard braking.
So… itulah cak, review daily use Yamaha Vixion R bareng motomazine. Intinya, hasil yang didapatkan masing-masing pengendara biasanya berbeda. Tergantung dengan cara bagaimana rider memberlakukan motor serta attitude pengendara itu sendiri. Yang pasti, menurut mmz Yamaha Vixion R ini sudah sangat mewakili apa yang ingin didapatkan dari sebuah motor sport naked 150-an cc. Performa handal, handling jempolan, nyaman juga konsumsi bahan bakar yang irit… Semoga berguna… (mmz)
Spesifikasi All New Vixion vs All New Vixion R
Spesifikasi | All New Vixion | All New Vixion R |
panjang x lebar x tinggi | 1955 x 720 x 1025 mm | 1950 x 720 x 1025 mm |
sumbu roda | 1295 mm | 1320 mm |
ground cleareance | 165 mm | 165 mm |
tinggi sadel | 795 mm | 795 mm |
Curb weight | 132 Kg | 131 kg |
Fuel tank capacity | 12 L | 11 L |
Engine type | Liquid Cooled 4-stroke, SOHC | Liquid Cooled 4-stroke, SOHC |
Cylinder arrangement | Single Cylinder | Single Cylinder |
Bore x stroke | 57 x 58.7 mm | 58 x 58.7 |
Compression Ratio | 10.4±0.4 : 1 | 11.6±0.4 : 1 |
Cylinder Volume | 149.8 cc | 155.1 cc |
Maximum power | 12.2 kW / 8500 rpm | 14.2 kW / 10000 rpm |
Maximum torque | 14.5 Nm / 7500 rpm | 14.7 Nm / 8500 rpm |
Starting system | Electric | Electric Starter |
Lubrication system | Wet sump | Wet Sump |
Fuel system | Fuel Injection | Fuel Injection |
Clutch type | Wet Type Multi-Plate Clutch | Wet Type Multi-Plate Clutch |
Transmission type | Manual | Manual |
Frame type | Diamond | Diamond |
Front suspension | Telescopic | Telescopic |
Rear suspension | Swing Arm | Swing Arm |
Wheel type | Tubeless | Tubeless |
Front wheel | 90/80-17M/C 46P | 90/80-17M/C 46P |
Rear wheel | 120/70-17M/C 58P | 130/70-17M/C |
Baca juga:
- Auto Worthit, dibikin Irit, ya si Fazzio Hybrid
- FOMO Fazzio Hybrid Movement Guncang Jl Tunjungan Surabaya, Ratusan Gen Z Enjoy Nikmati Experience Unik
- Hadir dengan Warna Terbaru, Yamaha Grand Filano tetap Jadi Trendsetter
- Fazzio Youth Festival Hadir Kembali untuk Gen Z yang Aktif dan Atraktif
- Kian Mentereng, Rekor 147 Starter di Shell bLU cRU Yamaha Enduro Challenge Salatiga
- Yamalube Sabet Gelar “The Best Motorcycle Genuine Oil” di Ajang Penghargaan Bergengsi, Bukti Kualitas Terdepan
- Line Up World Supersport 2025 Resmi Dirilis, Ada Yamaha dan Aldi Satya Mahendra Pasangkan Asa Tinggi
- Guru Inspiratif Asal Surabaya Dapatkan Yamaha GEAR 125 dari Kampanye MERDEKA Bareng Yamaha
- Pakai Buntut Model Baru, inilah New Yamaha MT-03. Calon MT-25 Indonesia?
- Mendadak Jadi Sales Yamaha, El Rumi Tawarkan Program “Deal or NEO Deal” Untuk NMAX NEO
Lebih dekat dengan Motomazine di:
- e-mail: motomazineblog@gmail.com
- facebook: motomazine.com
- twitter: motomazine
- IG: @motomazineblog
- Youtube channel: Motomazine
- WA: 085233819298
- BB: D8DCFC9A
ra mampir solo pak, pengen ngrasakne nyobo numpak pikson r
waduh, serku wingi bablas KA via mojogedang lek.. apa boleh buat hujan melanda…
aku kapan??
Min kalo motor yamaha vixion r abis di gunakan bunyi (tek) itu bunyi apa ya min??
Di knalpot ya om?