MOTOMAZINE.COM -Pembalap Ducati Andrea Dovisiozo sepertinya tak akan lanjut bareng Ducati untuk musim 2021. Berita ini menjadi kabar besar di paddock MotoGP karena akhirnya pembalap Italia yang sudah membela pabrikan Borgo Panigale sejak 2013 ini harus rela melepas Desmosedici. Adalah Paolo Ciabatti yang mendengungkan perihal perpisahan Dovisiozo dengan Ducati.
Andrea Dovisiozo memang belum menemukan kecocokan kontrak dengan pabrikan senegaranya itu. Sejak awal musim 2020 baik dirinya maupun Ducati belum mengumumkan perpanjangan kontrak.
Baca juga : Rossi-Ducati, 2021?
Bahkan sempat mencuat berbagai berita panas yang menyeret-nyeret nama Jorge Lorenzo untuk kembali ke atas pelana Desmosedici. Entahlah, banyak sekali versi yang hadir di tengah panasnya lomba motor tercepat sejagad ini.
Selain nama paduka Jorge, hadir juga nama Francesco Bagnaia dan juga Jack Miller yang masuk dalam radar Ducati musim 2021. Saat ini Bagnaia sedang memulihkan kondisi dari cidera pasca Brno kemarin. Sedangkan Jack Miller terus berusaha tunjukkan konsistensinya agar Om Gigi mau meliriknya. So, ya tunggu saja siapa yang akan menggantikan Dovi musim depan nanti.
“Kami sudah berbicara dengan Simone (manager Andrea) dan sepertinya kami belum menemukan kata sepakat. Musim depan sepertinya Dovisiozo tak akan bersama kami lagi,” tutur Om Ciabatti.
Setali tiga uang dengan OM Ciabatti, manager Dovi Simone Batistella juga mengaminkan pernyataan perihal perginya Dovi dari Ducati. “Kami sudah bicara dengan Dovisozo dan dia tak ingin melanjutkan dengan Ducati,” terangnya.
Baca juga : Klasemen Sementara MotoGP 2020 Pasca Brno
Setelah pisah dari Ducati Andrea Dovisiozo dikabarkan akan berlabuh dengan Apilia. Namun jika keretakan hubungan antara Ducati dengan Dovi adalah masalah uang, apakah Aprilia berani mengeluarkan ‘uang lebih’ untuk mendatangkan Dovisiozo ke paddock mereka dan bertarung di atas RS-GP 2021? Semoga berguna (mmz)
sedih juga pas baca notif dari mbah gugel.. tahun depan sudah ga ada lagi DesmoDovi.. jangan2 bakalan ganti jadi Dovi RC16 atau Dovi RSV✌
bisa bahaya karena teknologi tersembunyi ducati bisa diaplikasikan di sana. Sama-sama v4 kan