Motomazine.com – Hari ini via live streaming twitter dan FB tim LCR Honda merilis livery Honda RC213V untuk musim 2021. Tim yang sebelumnya memakai jasa Papa Willow sebagai rider ini kini memboyong adik baby alien dari rengkuhan Repsol. Yaps, Alex Marquez kini resmi berseragam LCR Honda dengan sponsor Castrol.
Hari ini tim LCR Honda baru merilis livery untuk Alex Marquez saja. Rekan setim AM73, Nakagami yang mendapat support Idemitsu baru akan luncurkan livery nya besok.
Alex Marquez sendiri menjadi satu lagi pembalap pabrikan yang turun kasta. Doi yang tahun 2020 kemarin membela Repsol Honda dan sukses kemas 2 podium harus rela turun ke tim satelit. Di kubu sebelah ada juga pembalap sekaliber Valentino Rossi yang turun ke tim satelit Petronas Yamaha.
Tapi apapun itu, tim satelit MotoGOP sekarang sangatlah berbeda dan tak bisa dipandang sebelah mata. Tidak jarang tim-tim independen ini ‘taboki’ tim pabrikan yang biasanya malah sibuk dengan pengembangan.
Fokus ke Honda RC213V, seperti juga Marc Marquez dan Pol Espargaro, Alex Marquez juga dibekali dengan RC213V yang sama dengan dua pembalap pabrikannya. Artinya doi juga akan mendapat update sama kayak yang tim pabrikan lakukan. Bedanya mungkin jeda waktunya saja.
Livery Honda RC213V Alex Marquez masih pertahankan warna khas Castrol putih hijau dengan balutan hitam di beberapa area. Cuman kali ini ada tambahan warna biru sebagai penegas warna kebanggan AM73.
So, kita tunggu saja seperti apa kiprah Alex Marquez musim ini bareng tim barunya, LCR Honda. Oh ya, yang penasaran sama motornya Marc dan Pol, sudah gak perlu penasaran lagi. Bentuknya juga bakal seperti motornya Alex Marquez ini. Paling bedanya cuman di livery Repsol dan warnanya. Kombinasi livery tim Repsol Honda sendiri juga pasti sudah sampean tebak. Hehehe… (mmz)
Artikel terkait:
- Marini: “Bukan Posisi yang Kami Inginkan!”
- 2026 jadi The Last Chance Toprak ke MotoGP
- Jika dari Awal Pecco Begini, Saya Yakin Tahun ini Doi Sudah Jurdun
- MotoGP: Martin Menangi Sprint Race, Pecco DNF
- Catalunya jadi Kandidat Kuat Pengganti Race Finale Valencia
- MotoGP: Iannone Kembali, Siapa yang Harus Waspada?
- Komentar mmz di Akun MotoGP dapat berbagai Rujakan Netijen. Heran…
- MPM Honda Jatim tetap Semangat Ngajak Blogger Vlogger Nonton MotoGP Motegi, meski Marini Finish 14
- Ada Honda PCX 160 dan EM1 e: di MotoGP Mandalika
- Meet & Greet Fabio Quartararo di MotoGP Mandalika Promosikan Yamaha NMAX Terbaru