Motomazine.com – Berita terbaru menyebut Valentino Rossi bakal berkesempatan menjajal Ducati GP21 saat tes resmi pramusim Jerez 2021. Apakah artinya Rossi tidak jadi pensiun? Akankah doi kembali membalap?
Sayangnya tidak om. Sebagai owner tim VR46 MotoGP Valentino Rossi didaulat untuk menjajal Desmosedici GP21. Motor yang akan menjadi senjata bagi timnya. Terlebih Rossi juga sangat penasaran dengan performa Ducati sekarang ini. Apakah benar-benar berbeda dibanding tungganganya musim 2011 dan 2012 silam.
Direktur balap Ducati Paolo Ciabatti juga mengaminkan ini. Jadi sebagai wujud terima kasih terhadap The Doctor karena sudah menjadi bagian keluarga Ducati selama dua tahun, termasuk memilih motor Ducati untuk timnya.
Tester rider Michele Pirro juga menyambut ini dengan senang. Pirro mengatakan Rossi pasti akan terkejut dengan performa Ducati Desmosedici terbaru. Sangat jauh berbeda dibanding saat Rossi menungganginya.
Dulu, hanya Stoner yang bisa menaklukkan Ducati. Bahkan pembalap sekaliber Valentino Rossi tak mampu maksimalkan tenaga yang dimiliki motor racikan Borgo Panigale ini. Saat itu Ducati benar-benar bergetar, what a f**king vibration. Keluh Vale tiap selesai nunggang Desmo GP11. (mmz)
Artikel terkait:
- Jorge Lorenzo: Marc Marquez ke Gresini? “Saya rasa Sudah!”
- MotoGP Misano: Martin Juara disusul Bez dan Pecco
- Giallo Ducati, Ducati Kuning untuk Home Race San Marino GP
- Gosipnya Marc Marquez akan ke Gresini Ducati diikuti Repsol?
- MotoGP: Bagnaia dinyatakan Fit dan siap Balapan di Misano
- Marc Marquez mengakui dihubungi Pabrikan lain, tapi Siapa?
- Kondisi Terkini Bagnaia: Ajaib, dia boleh Pulang
- MotoGP Catalunya: Aleix Espargaro Juara, Aprilia 1-2, Pecco hampir Celaka
- Dall’igna Bicara Marc Marquez, akankah Doi ke Ducati?
- Lu punya Rossi, Lu punya Kuasa! Morbidelli ke Pramac?
1 komentar