AHM Produksi 1000 Unit All New Honda CBR250RR, Harga Rp 72 Juta

Diposting pada


c3u5p-ivmaipyk0
Marquez dan Pedrosa perkenalkan All New Honda CBR250RR di sela-sela peluncuran Honda RC213V 2017

Motomazine.com – Salam safety riding  bro sis.. Dirilis secara resmi oleh dua pembalap Repsol Honda MotoGP, Marc Marquez dan Dani Pedrosa, All New Honda CBR250RR akhirnya meluncur dan akan dipasarkan secara ekskludif oleh Astra Honda Motor sebagai pelengkap varian All New Honda CBR250RR yang selama ini hadir dalam 3 pilihan warna. Matte Black, Silver dan Red Racing.

Khusus untuk All New Honda CBR250RR ini AHM hanya akan memproduksi dalam jumlah terbatas saja. Tak hanya itu, edisi Repsol yang dirilis oleh AHM ini khusus disematkan pada All New Honda CBR250RR versi ABS saja.
Bagi anda pecinta motor-motor premium, yang ingin tampil beda bak Marquez dan Pedrosa, tentu All New Honda CBR250RR Repsol edition ini menjadi sebuah pilihan tepat. Sebab selain dilabur dengan livery Repsol ala-ala Honda RC213V tunggangan Marquez, All New Honda CBR250RR Repsol editition juga dibekali Honda Genuine Accessories (HGA) yang terdiri atas single seat, hugger carbon dan juga hand guard.
c3u4uyavuaa78fl
All New Honda CBR250RR edisi Repsol dengan single seat, hugger carbon dan hand guard

Kami  sangat menghargai dukungan yang besar dari para penggemar di Indonesia untuk berlaga di MotoGP, dan Limited Edition yang menjadi flagship motor sport ini kami dedikasikan untuk para penggemar MotoGP,” ujar Margono Tanuwijaya, selaku Direktur Pemasaran AHM seperti dilansir Dapurpacu.
Last.. All New Honda CBR250RR edisi Repsol ini dijual dengan harga Rp 72 Juta On The Road (OTR) Jakarta.. (MMz)

================

Punya pertanyaan atau ingin berbagi pengalaman? Tulis saja di:

  • motomazineblog@gmail.com

Gambar Gravatar
Penulis adalah penghobi dunia otomotif yang mencoba berbagi info kepada pemirsa semua tentang berita terbaru seputar sepeda motor, mobil, balap dan MotoGP. Terima kasih sudah berkunjung ke blog sederhana ini dan semoga bermanfaat.

Silahkan sampaikan uneg-uneg pemirsa di sini