Motomazine.com – salam safety riding bro sis.. Rumor dan pemberitaan mengenai berpisahnya VR46 apparel dan Apparel Marc Marquez bersaudara pasca insiden Sepang 2015 lalu akhirnya benar-benar terjadi. Perpisahan souvenir dua rider top ini resmi terhitung mulai tahun 2016..
Adalah AC Management yang mengkonfirmasikan berakhirnya hubungan dagang antara Valentino Rossi dan Marc Marquez ini. Diberitakan oleh Crash kedua belah pihak akhirnya memutuskan untuk mengakhiri kontrak dengan cara baik-baik.
“AC Management, perusahaan yang bertugas menangani hak citra dua pebalap Marc Marquez dan Alex Marquez menginformasikan bahwa mereka telah mencapai kesepakatan dengan VR46 Racing Apparel untuk mengakhiri kontrak serta lisensi dengan cara baik-baik. Kedua belah pihak mengucapkan terima kasih atas kerjasama yang pernah terjalin antara keduanya dan berharap masing-masing lebih sukses di masa depan”,
FYI, VR46 racing juga menjalin kesepakatan dan kerjasama dengan pebalap-pebalap MotoGP, Moto2 dan Moto3 lainnya seperti Dani Pedrosa, Scott Redding, Cal Crutchlow, Jack Miller, Romano Fenati, Maverick Vinales, Bradley Smith, Niccolo Antonelli, Jonas Folger, Luis Salom, Alvaro Bautista, Kevin Schwantz dan Pol Espargaro.
Sedangkan Marquez bersaudara akan berlalih ke grup pritelli, yang bekerjasama dengan Aleix Espargaro, Andrea Dovisiozo, Andrea Iannone, Jorge Lorenzo, Nicky Hayden, Tom Sykes dan Takaaki Nakagami.
Hmmm… race MotoGP belum dimulai saja tensi hubungan antara Rossi dan Marquez sudah seperti ini.. Bagaimana nanti saat mereka benar-benar membalap di lintasan yang sama.. Apapun, sepertinya rivalitas diantara keduanya memang akan sulit untuk diredam. Insiden ini juga dapat dikatakan adalah yang terparah jika dibanding insiden-insiden lain yang melibatkan Rossi dan pebalap-pebalap lainnya macam Max Biaggi, Sete Gibernau, Casey Stoner dan bahkan Jorge Lorenzo.. Namun kita tetap harus terus berpikir positif bro sis.. Semoga nanti saat benar-benar beradu skill di sirkuit keduanya (Rossi dan Marquez) tetap menjunjung tinggi sportifitas dan fair play… (MMz)
Related Posts:
- Jatuh Hati dengan KTM Vinales Bilang Motornya Agresif
- Marc: Selamat Tinggal Red Bull, Selamat Belajar Pecco
- Petrucci: Toprak Bisa Menang di MotoGP, Dia Gambaran Valentino dan Marc
- Yamaha M1 Mesin V4 Bisa hadir di Tes Sepang
- WSBK: Honda Tak Butuh Toprak
- Celaka! Marini Bilang Honda Jalan di Tempat
- Massimo Rivola Terkejut dengan Review Martin. Aprilia Harus Banyak Berbenah?
- Marini: “Bukan Posisi yang Kami Inginkan!”
- 2026 jadi The Last Chance Toprak ke MotoGP
- Jika dari Awal Pecco Begini, Saya Yakin Tahun ini Doi Sudah Jurdun
===========================================
Jika bro dan sis mempunyai berita dan informasi seputar dunia otomotif dan kehidupan silahkan dishare bareng Motomazine di:
- email: motomazineblog@gmail.com
- facebook: motomazine.com
- twitter: @aguztino86
- BB: 524dbd4e
- wA: 085233819298
makin kuat bumbunya motogp.. 😀
Gak sabar nunggu qatar.. Bakal ada insiden apa?
gimana kalau insiden mati lampu? kalau di Indonesia mungkinlah ya terjadi.. hehe 😀
Lah… Gak mungkin… Berharap saja rossi dan marquez gak head to head 😀
kalau saya malah berharap lorenzo jangan balap touring.. 😀
tahun ini sepertinya sulit bro..
semoea bermoela dari senggolan
http://khsblog.net/2016/02/08/pimpinan-dpr-ri-tahun-2016-2019-update-gans/
senggolan pembawa runyam.. haha
dari pada pada dari…mendingan pisah
tulisannya ambigu..wkwk
sperti antara rossi dan marquez kan 😀
Yup… Betul sekali…
masih marahan toh.. 😀
sudah terlanjur.. gak bisa rujuk 😆