
Motomazine.com – Salam safety riding bro sis.. Motor terbaru keluaran Kawasaki yang saat ini sedang gencar dipromosikan, Versys-X250 rupanya telah resmi mendarat dan ready untuk sampean boyong ke rumah. Adalah Kawasaki Merdeka Ponorogo, satu-satunya dealer geng ijo di kota Reyog yang telah siap melayani masbro semua jika ingin meminang dan berpetualang bersama si adventure bike 250cc ini.
seperti yang sudah Motomazine ulas dalam beberapa artikel terdahulu, Kawasaki Versys-X250 ini mengusung mesin yang identik dengan milik Kawasaki Ninja 250Fi. Hanya saja karena genre nya yang lebih diperuntukkan untuk keperluan adventure, maka remapping ECU mutlak diperlukan guna mengail torsi manakala kita dihadapkan dengan medan offroad, berpasir maupun berkerikil. Untuk yang satu ini sampean semua bisa lihat di artikel test ride Versys-X250 yang sudah MMz tulis beberapa waktu lalu, di sini.
Kawasaki Versys-X250 sendiri hadir dalam dua varian. Yang pertama adalah versi standar/cuty, dan yang satunya adalah versi Tourer. Nah untuk Kawasaki Versys-X250 versi tourer, anda akan mendapatkan sepaket lengkap motor adventure yang sudah siap diajak menjelajah dan menrobos berbagai medan. Mengusung tagline “ANY ROAD ANY TIME”, Kawasaki Versys-X250 rasanya memang sangat cocok guna menjawab keinginan jiwa petualang anda masbro..
Dibekali rem dengan teknologi ABS di bagian depan dan belakang, ditambah dengan foglamp LED, protector serta pannier box tentu menjadikan Versys-X250 semakin menarik dijadikan sebagai mitra berpetualang.

Untuk harga, Kawasaki Versys-X250 versi City dibanderol dengan harga Rp 64.720.000,- sedangkan Kawasaki Versys-X250 tipe Tourer dibanderol dengan harga Rp 74.720.000,-. Oh ya, menghadapi berbagai kemungkinan di perjalanan, Kawasaki Versys-X250 ini juga dilengkapi dengan lampu hazard masbro.. Tak hanya itu, colokan charger juga disematkan guna membantu mobilitas anda apabila anda diharuskan melakukan charging gadget selama perjalanan.. Semoga berguna (MMz)
- Baca juga
- Serunya Komunitas W175 Tulungagung Gas ke Pantai Sine. Klasik Tetep Asik!
- KRT Panggil Leon Haslam buat Gantikan Sykes. The Champion is Back!
- WSBK: 2019 Sykes Tinggalkan Kawasaki. Kemana Doi akan Berlabuh?
- Kawasaki Makin Pandai Bermain Warna. KLX 150 BF 2018 Jadi Buktinya!
- Z900 Jadi Moge Kawasaki Terlaris selama 5 Bulan Pertama Tahun 2018. Sugeh-Sugeh Tenan Wong-wongki Cak!
- Gagal ke MotoGP Jonathan Rea Tetap di Kawasaki WSBK hingga 2020
- AISI Sport Fairing 250cc: Distribusi Honda CBR250RR Kembali Melejit di Bulan April. Jangan Salah Cak!
- Jonathan Rea Kembali Bawa Kawasaki Juara Race 1 WSBK Assen. Disusul Van der Mark dan Davies
- WSBK: Davies Juara Race 2 Aragon disusul Rea dan Melandri. Ducati Kembali Unjuk Gigi!
- Rea Lolos dari Gempuran Ducati dan Juarai WSBK Aragon 2018
===============
Punya pertanyaan atau ingin berbagi pengalaman? Tulis saja di:
- motomazineblog@gmail.com

Mihil kang
http://sebarkan.org/2017/03/16/masih-jomblo-ini-rekomendasi-6-pasangan-zodiak-bakal-jodoh-lho
SukaDisukai oleh 1 orang
Wapik og kang.. coba saja..wkwk
SukaDisukai oleh 1 orang
Apik memang cuma dompet lgs ambles..hahha
SukaSuka
Wkwkwk.. mesti
SukaDisukai oleh 1 orang
Hihihihihi..😂
SukaSuka
Saingan berat CRF250 rally
https://kupasmotor.wordpress.com/2017/03/16/cukup-sudah-korban-motor-gojek-wajib-pakai-tutup-rantai-full-yang-model-baru-terlihat-bagus-kok/
SukaSuka
Iya sih..cuman beda segmen.. CRF250Rally lebih ke penggaruk tanah om
SukaSuka
Mungkin juga. Perlu di tes di bromo juga tuh
SukaSuka