

Motomazine.com – Salam safety riding bro sis.. Sesuai judul, Wuling Confero S diganjar sebagai car of the year 2017 kategori small MPV mengalahkan pesaing-pesaing lainnya di kelas yang sama. Sebuah prestasi mengejutkan sekaligus membanggakan karena Wuling Confero S sendiri adalah pemain baru di kelas Multi Purpose Vehicle (MPV).
Penghargaan Car of the Year 2017 yang diganjarkan pada Wuling Confero S bukan tanpa alasan bro sis. Pihak panitia dalam hal ini majalah mobilmotor telah mendatangkan 9 orang dewan juri yang kesemuanya memiliki knowledge kuat tentang mobil. Tak tanggung-tanggung, Wuling Confero S berhasil mengumpulkan nilai hingga 3.963,75 poin.
Baca juga:
- Konvoi pakai Patwal Boleh Gak sih Nrobos Lamer Plus Minta Prioritas? Simak Penjelasannya Berikut ini
- Inikah Spyshot Avanza Facelift? Lebih Gagah dari Versi Current
- Aura Sangar Chevrolet Blazer 2019 Siap Dobrak Pasar SUV!
- Mengenai Ayla yang Viral Gak Kuat Nanjak, begini Tanggapan Pihak Daihatsu
- Inikah Wajah Baru Honda HR-V? Kapan Rilis?
- Mau Mudik? Cek 11 Poin ini dahulu di Mobil Anda. Nomor 8 Jangan Sampai Lupa!
- XPander Masih Jawara. Berikut 20 Mobil Terlaris April 2018
- 5 Gejala Rem Mobil Rusak. Waspada Cak!
- Isuzu Traga Resmi Mengaspal di Indonesia, Jadi Pesaing L300 ini Spesifikasi Lengkapnya
- Penjualan Xpander Bulan Maret 2018 Kembali Kalahkan Avanza. Apakah Trend Pasar Mulai Bergeser?
Dilansir dari Dapurpacu, Rudi Kurniadi, pimpinan majalah mobilmotor mengatakan penilaian Wuling Confero S hingga bisa menyabet Car of the Year terdiri dari tiga aspek. Pertama adalah aspek teknis, servis dan aftersales, serta aspek kehandalan handling Confero S saat dikemudikan.
Yang lebih mengesankan adalah semua perhatian juri terfokus pada bagusnya material yang dipakai serta handling saat Wuling Confero S dikemudikan.
Selain small MPV, masih ada 8 kategori penilaian yang dilakukan terhadap total 29 mobil. Dan pemuncak best of the best car 2017 jatuh pada Toyota Voxy. Ya, selain merebut best of the best car 2017, Toyota Voxy juga berhasil menyabet penghargaan sebagai car of the year 2017 kategori Full Size MPV.

Dan berikut pemenang 9 kategori Cars of the Year 2017:
1. Small MPV: Wuling Confero S
2. Medium MPV: Toyota Innova Venturer
3. Full Size MPV: Toyota Voxy
4. City Car/LCGC: Suzuki Ignis
5. Sedan : BMW i320
6. Medium Sedan: Toyota Vios
7. SUV Diesel: Chevrolet Trailblazer
8. SUV Compact: Honda CRV Turbo
9. Sedan Hatchback: Honda Jazz
Last.. Mantap nih bro sis prestasi yang ditorehkan Wuling Confero S yang berhasil menyabet Car of the Year 2017 kategori Small MPV. Semoga berguna…(mmz)
===============
Lebih dekat dengan Motomazine di:
- e-mail: motomazineblog@gmail.com
- facebook: motomazine.com
- twitter: motomazine
- IG: @motomazineblog
- Youtube channel: Motomazine
- WA: 085233819298
- BB: D8DCFC9A
Selamat..
SukaSuka
terima kasih non…
SukaDisukai oleh 1 orang
Masama..😊
SukaDisukai oleh 1 orang
hahaha,,, lanjutkan
SukaDisukai oleh 1 orang
👍😊
SukaSuka