Valentino Rossi Akhirnya Angkat Bicara Perihal Isu Timnya Gabung ke MotoGP 2019

Diposting pada


rossi_USA-2015_01-640x420_c

Motomazine.com – salam safety riding masbro… Pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi akhirnya angkat bicara perihal masa depan timnya VR46 Racing yang diisukan bakal menggantikan posisi Tech3 yang memilih mengakhiri kerjasama dengan Yamaha.

Tak hanya mengenai masa depan tim binaannya, Rossi juga mengutarakan tentang masa depannya di MotoGP. Maklum Cak, per 14 Februari lalu The Doctor genap berusia 39 tahun.

Selama ini, pasca pengumuman resmi pisahnya tim Tech3 dengan Yamaha, santer terdengar kabar tim Valentino Rossi VR46 lah yang akan masuk dan memakai Yamaha M1. Kabar ini makin menguat saja karena hubungan Rossi dan Yamaha selama ini. Sampean pasti paham banget lah Cak, bagaimana Rossi mengangkat pamor Yamaha dari keterpurukan, 2004 silam. Wes gak usah mmz ceritain, pengamat MotoGP udah pasti lebih hafal gimana ceritanya.

Baca juga:

“Kita berpikir tentang itu (tim VR46 Racing ke MotoGP) dan ini akan menjadi kesempatan yang luar biasa. Tapi dua tahun ke depan kita tak akan membuat tim MotoGP dengan Yamaha,” tutur Rossi.

“Kemungkinan besar saya akan tetap membalap hingga dua tahun ke depan, jadi harapannya kita  baru akan membicarakan tim setelah saya berhenti balap, tapi bukan di 2019 atau 2020,” lanjutnya.

Dengan pernyataan Rossi ini, bisa dibilang kemungkinan VR46 Racing Team bergabung ke MotoGP memang sangat kecil. Selaras kemudian banyak kemungkinannya tim satelit Yamaha nantinya akan diisi oleh Marc VDS, Aspar atau Avintia Cak. Namun lagi-lagi, kesempatan tim VR46 Racing untuk bergabung belum benar-benar tertutup.

Rossi masih kompetitif

Bicara mengenai keputusan Rossi yang hendak membalap hingga dua tahun ke depan memang bukan isapan jempol belaka masbro. Di tes pramusim Qatar hari pertama (Kamis malam) Rossi masih mampu mendobrak posisi 10 besar, tepatnya finish di posisi enam dengan gap 0,379 detik saja di belakang Vinales yang mencetak laptime tercepat.

img_20180130_205713_5271871128565.jpg

“Hari pertama cukup bagus. Kita selalu dekat. Di akhir tes saya rasa posisi enam tak begitu fantastis, tapi di trek ini saya merasa lebih baik dibanding Thailand. Saya rasa saya juga cukup kompetitif di Sepang, namun lebih mendapat masalah di Thailand. Di sini, di Qatar masalah tak muncul. Jadi saya rasa sepanjang musim ini performa para kami akan beragam. Terkadang kuat namun terkadang akan muncul masalah, tergantung pada pemilihan ban dan setting elektronik. Karena saat ini kami tak begitu bagus dengan elektronik,” ujar Vale.

Saat ini sedang berlangsung tes pramusim di Qatar Cak. Tes ini merupakan tes bebas pramusim terakhir sebelum akhirnya para pembalap akan kembali lagi ke trek ini tanggal 16 Maret mendatang untuk jalani latihan bebas (free practice) di sirkuit padang pasir ini.

Last… Itulah masbro, setidaknya dengan komentar Rossi tadi sedikit memberikan gambaran kepada kita tentang kemungkinan timnya, VR46 Racing bergabung bersama Yamaha di musim 2019, serta kemungkinan hasratnya untuk tetap membalap di kelas MotoGP hingga 2020, setidaknya…. atau malah pengen pindah tim lagi setelah itu? Suzuki mungkin…? Semoga berguna… (mmz)


Lebih dekat dengan  Motomazine di:

  • e-mail: motomazineblog@gmail.com
  • facebook: motomazine.com
  • twitter: motomazine
  • IG: @motomazineblog
  • Youtube channel: Motomazine
  • WA: 085233819298
  • BB: D8DCFC9A
Gambar Gravatar
Penulis adalah penghobi dunia otomotif yang mencoba berbagi info kepada pemirsa semua tentang berita terbaru seputar sepeda motor, mobil, balap dan MotoGP. Terima kasih sudah berkunjung ke blog sederhana ini dan semoga bermanfaat.

5 komentar

Silahkan sampaikan uneg-uneg pemirsa di sini