Makin Jelas Spyshot Skutik Retro Yamaha. Kok Ngene?

Diposting pada

Motomazine.com– Pergerakan calon motor skutik retro Yamaha kina menampakkan detailnya. Jika kemarin kita disuguhkan dengan gambar yang sangat lo-res, maka hari ini kita mendapatkan gambar yang sedikit lebih jelas. Ya, meski belum hi-res, setidaknya kita tahu bentukan utuh skutik retro Yamaha ini. Unik sih, cuman… Kok ngene?

Adalah follower lek IWB yang mengirimkan jepretan dua unit skutik retro yang diduga Yamaha penerus Fino. Dari beberapa ciri kita bisa melihat motor ini benar-benar baru dari segala sisi. Bahkan model ini belum ada di negeri Asia lainnya. Jadi boleh dibilang, it will be the first in the world. Dan biker Indonesia yang kebagian pertama kali. Ajib toh…

Back to spyshot skutik retro Yamaha. Saya sedikit mengernyitkan dahi tatkala memperhatikan foto dimana si skutik ini berpapasan dengan BeAT, dan juga dikawal Vario. Bukannya apa-apa. Lha kok dimensinya mungil banget. Apalagi testernya lumayan gede. Berasa bener-bener mini loh size-nya.

bandingkan dengan Honda BeAT yang berpapasan itu

Masalah lampu belakang yang katanya mirip hidung squidward apalah, itu nanti bisa saja berubah beriring waktu. Yamaha mungkin sengaja mendesain lampu belakangnya agar terlihat OOT. Dan sukses memang, cukup out of the box. Lampu belakang model kapsul plus sein kanan kiri terpisah cukup jauh. Wes bakal dibenturkan banget sama Scoopy kayaknya.

Beralih ke area mesin, dari desain cover CVT dan air box filter terlihat mesinnya 125cc. Mesin FreeGo mungkin. Temasuk lingkar bannya yang mungil. Estimasi 12 inch. Pakai velg FreeGo beres.

Lampu depan belum jelas seperti apa, namun menurut pengakuan si pengirim gambar lampu utama ada di stang dan LED. Speedometer juga sedikit elips kuatkan kesan retro. Belum jelas apakah analog, LCD atau campuran.

Dari gambar terlampir kita juga bisa pastikan kalau suspensi belakang mono, pakai rem belakang tromol dan behel gepeng mengikuti lekuk cover buntut si skutik.

Yang lagi-lagi menjadi perhatian mmz di sini adalah dimensinya. Yakin semungil itu pakde? (mmz)

spionnya alamak, dari jaman Yamaha Force1

Artikel terkait:

Gambar Gravatar
Penulis adalah penghobi dunia otomotif yang mencoba berbagi info kepada pemirsa semua tentang berita terbaru seputar sepeda motor, mobil, balap dan MotoGP. Terima kasih sudah berkunjung ke blog sederhana ini dan semoga bermanfaat.

Silahkan sampaikan uneg-uneg pemirsa di sini